Salsa masih kesal dengan ketampanan suaminya itu, bukan karena tidak senang karena memiliki suami dengan wajah yang sangat tampan, tapi karena hal itu Salsa menjadi lebih waspada dibuatnya. Bagaimana tidak, ia tinggal sebentar saja untuk mengambil peralatan ski, sudah ada mba-mba bule yang siap menggoda suaminya itu.
Bumi yang melihat Salsa mulai bete karena hal itu pun akhirnya membawa istrinya menjauh pergi bermaksud ingin mengembalikan mood istrinya.
"Kenapa sayang ?" tanya Bumi gemas karena melihat muka Salsa yang mulai di tekuk itu
"Adek kesel, kenapa ya cewe-cewe itu banyak yang suka sama mas. Bentar adek liat dulu, mas pakai pelet ya ?" selidik Salsa sambil mencoba mencari tau apa yang ada di wajah suaminya
"Gimana ya mas jawabnya" Bumi sengaja menggantungkan kalimatnya untuk mengerjai istrinya itu
"Jadi mas beneran pakai pelet ?'' Tanya salsa polos
"Katanya si emang udah ada dari mas lahir" Bumi masih melanjutkan aktingnya itu
"Hmm pantesan semua orang suka sama mas, dari dulu waktu pertama kali mas pindah ke kampus aku, cewek-cewek pada antri rebutan mau deketin mas, adek sampe heran. Belum lagi temen-temen mas yang di pernikahan, sampai Nesya yang kemarin, bahkan mba-mba bule yang tadi, semuanya naksir mas. Adek baru tau jawabannya ternyata karena mas pakai pelet ya ?" Salsa mencoba mengingat semua memory tentang orang-orang yang menyukai Bumi
"Kalau adek? kena sama pelet mas juga ngga ?" tanya Bumi yang semakin gemas dengan istrinya itu. Bagaimana tidak Salsa dengan polosnya mempercayai semua ucapan Bumi, mungkin jika ia mengatakan jika ia memiliki khodam 'Raja Serigala' pun ia akan mudah percaya.
"Kayaknya adek kena pelet juga ya, soalnya adek juga jadi suka sama mas, padahal dulu adek sering kesel sama mas. Kaya nya pelet mas emang ampuh deh" Salsa masih tidak menyadari jika sudah di bohongi oleh suaminya itu.
Bumi sudah tak sanggup untuk menahan tawanya, Salsa yang melihatnya dibuat bingung kenapa tiba-tiba suaminya itu tertawa.
"hahahaa sumpah adek gemes banget, bisa ngga si dek jangan terlalu polos, mas jadi pingin gigit tauu" Ucap Bumi mencubit pipi Salsa gemas
"Ihh sakit mas, maksudnya gimana si ? ya mas punya pelet kan ?" Salsa masih menanyakan hal yang sudah pasti salah itu
"Ya ngga lah dek, mas gini-gini juga tau agama dek, syirik itu namanya, mana mungkin mas punya pelet. Kalau mas punya pelet udah pasti adek langsung suka sama mas waktu pertama kali liat mas, lah adek malah kesel sama mas kan bahkan benci sama mas, berarti mas ngga punya pelet. Lagian ya dek, buat apa juga punya pelet tapi bukan ke orang yang mas suka, rugi dong!. Tapi untungnya tanpa di pelet pun adek udah suka sama mas, hehe" Ucap Bumi panjang lebar yang justru malah dibalas dengan pukulan keras dari Salsa di lengannya
"Ihhh mas, iseng banget sih. Adek udah takut tadi padahal kalau mas punya pelet nanti kita ga bisa masuk surga mas. Tapi mas walaupun ga punya pelet tapi tetep banyak yang suka, curang ishh!" Protes Salsa
"Ya namanya juga pesona cowo ganteng dek, ga bisa di tolak kan ?" Kini Bumi yang mulai kepedean itu menaik-turunkan alisnya genit
"Gabisa, gaboleh ada yang suka sama mas, soalnya mas cuma punya adek! titik." Salsa yang kini merangkul lengan suaminya merasa tak rela jika suaminya diambil orang
"Iya memang Lianta Bumi Narendra cuma milik Renjana Salsa Danuwiyata titik" Bumi mengucapkan kata-kata itu ditutup dengan kecupan manis di kening Salsa, membuat Salsa membeku seketika di tempatnya.
Salsa Story
KAMU SEDANG MEMBACA
RENJANA BUMI
Teen FictionDunia Salsa yang sudah berisik, kian bertambah berisik saat bertemu dengan Lianta Bumi Narendra (Bumi) lelaki dingin dan tak punya hati, tidak seperti namanya Bumi yang harusnya menjadi sumber ketenangan bagi semua orang, namun hadirnya malah membua...