Ini bukan bab baru :) Tak masalah jika tidak dibaca. Some author add pictures to describe their charas, but I prefer illustrate them with written details. Bab selanjutnya akan sedikit makan waktu, karena saya masih merancang konflik. Maaf, dan mohon maklum.
There you go:
1. Tiara Chrysantee Len
Fisik: Tiara adalah blasteran Jepang-Indonesia-Rusia (dari mendiang kakek) dengan tinggi dan berat badan proporsional. Warna rambutnya cokelat nilon dan bergelombang-namun aslinya lurus, serta panjangnya mencapai pinggul. Poni pada dahi melengkung dengan helaian yang tipis dan jarang. Sebagian ujungnya mencapai alis yang keduanya simetris berkat sulaman. Iris matanya cokelat gelap. Wajahnya oval tanpa memiliki sudut siku pada ujung rahang. Dia benci kulit putih pucatnya sehingga selalu berdandan memakai bedak yang satu level lebih redup. Untuk alasan yang sama, Tiara amat menyukai aktivitas di luar, seperti berolahraga, bersenang-senang dan semacamnya. Daya tahan tubuhnya bagus karena terbiasa bergerak, sejajar dengan energi potensial.
Karakter: Troublesome girl. Senang menjadi pusat perhatian, menganggap orang lain menyukainya dan otomatis menciptakan sifat manja. Terdapat dua sisi yang Tiara punya: secara emosional blak-blakan dan kasar pada orang yang benar-benar tidak dia sukai; namun dalam beberapa hal, she's also a liar. Suka pamer-baik bakat maupun fisik. Selalu ramah (obral senyum) pada siapa pun-kecuali orang yang dia benci, tentu saja. Cemburuan. Ringan tangan-mencakup dua arti di baliknya: suka main tangan, seperti menghancurkan barang di sekeliling ketika marah; tapi juga tidak pernah ragu menolong. Hedonis. Agak cengeng. Cerewet. Dan kadang menyebalkan. Napsu makannya tinggi, khususnya makanan manis, berlemak dan berkolesterol-tapi untungnya hal ini dibatasi oleh orang di sekitarnya.
2. Ranan
Fisik: Laki-laki "vampir" yang duduk pada kursi roda. Kulit Ranan berona pucat karena jarang terkena sinar matahari secara langsung selama kurang lebih tiga tahun. Rambut hitamnya panjang, sedikit melewati daun telinga pada sisi bingkai wajah. Wajah Ranan sendiri menyerupai trapesium terbalik, dengan bagian atas yang bergaris rata, serta meruncing halus pada dagu. Alisnya sedikit tebal. Di bawahnya, mata laki-laki itu berbentuk almon yang mana hampir selalu menyorot tajam menyelidik biar pun terkesan lelah. Bibir Ranan sedikit kering. Semburat merah darah mengumpul di tengah-tengah, lalu memucat di pinggiran. Do you know Ranan has dimple when he smile? Now you know. Ranan selalu mengenakan pakaian bernada gelap dan selalu menutup leher, entah itu karena pakaian atau syal. Aromanya yang kentara tercium: coklat berbalut mint.
Karakter: Pembawaannya tenang, namun penuh curiga-khususnya pada orang asing. Keras hati. Tidak suka ditentang. Ranan benci suara berisik. Ranan yang lama condong berwatak impulsif. Semenjak tinggal di rumah Irene, kehadirannya nyaris diabaikan berkat isolasi yang dia lakukan. Gampang kesal, jengkel dan marah. Di baliknya, Ranan masihlah pribadi yang penyayang, misal pada Irene, Oreo, dan Loli.
3. Yanet
Fisik: Hal yang menonjol pada gadis ini adalah kesukaannya pada warna merah menyala. Rambut asli Yanet merah, namun semakin merah karena dicat. Rambut itu sering diikat tinggi di atas kepalanya. Dia juga selalu terlihat mengenakan kontak lensa merah ke mana-mana, sementara iris mata aslinya gelap. Tubuhnya fleksibel, dan aktif, serupa Tiara.
Karakter: Pribadi pembangkang, seenaknya sendiri, kadang kelewat santai. Jarang memiliki empati, terutama pada orang yang tidak menarik hatinya. Yanet berpotensi menjadi explosive apabila kemarahannya sengaja disulut.
4. Damar
Fisik: Tubuhnya jangkung. Tingginya kurang lebih dua belas senti dari ujung kepala Tiara. Potongan rambutnya pendek dan tipis dari bawah sampai ke garis pelipis, dan sedikit panjang semakin ke atas. Bentuk wajahnya lebar sedang dan agak lonjong. Alis Damar tebal, dipadu dengan matanya yang jernih. Semua produk perawatan tubuhnya beraroma sitrus. Dia juga menyukai kegiatan fisik, sehingga ukiran badannya menarik untuk remaja seusianya. Di luar sekolah, dia seringkali nampak mengenakan kaus polo putih bersih dan celana pendek safari.
Karakter: Pribadi yang menyenangkan. Penyabar, serta murah senyum. Dia mungkin satu-satunya orang yang bisa diandalkan dalam segala hal di rumah. Hobinya berolahraga serta berkebun. Kejelekan? Dia akan menyembunyikan apa pun di balik senyuman.
5. Luki
Fisik: Thin guy. Dia mungkin sedikit lebih tinggi dari Tiara dan Yanet. Penampilannya seringkali acak-acakan-sebagian besar karena dikerjai Abe dan Bagas. Dia suka mengenakan kaus lengan panjang.
Karakter: Luki lebih senang berdiam dalam kamar-sama seperti Ranan yang hampir seluruh kegiatannya berkutat dengan komputer. Pribadinya sedikit pemalu, tidak pintar mengekspresikan perasaannya. Mudah kesal, apalagi jika dikerjai. But afterall, Luki punya peringkat tinggi di kelasnya.
6. Logan
Fisik: Tubuhnya besar-tinggi dan berotot. Kalau kau iseng-iseng menempelkan kupingmu di jendela kamarnya, bisa dipastikan kau akan mendengar suara terengah-engah. Logan sangat menggilai olahraga. Tubuhnya tidak pernah bisa diam, kecuali saat tidur. Kepalanya nyaris gundul.
Karakter: Sedikit yang bisa digambarkan. Semua gerak-geriknya adalah respon dari lingkungan. Dia tidak pernah kedapatan marah. Lalu segala tindakannya seringkali merupakan perintah Yanet.
7. Abe
Fisik: kurang lebih sama dengan Luki. Dia punya tahi lalat dekat ujung sudut luar mata kiri.
Karakter: hampir semua bab menggambarkan kepribadiannya mirip dengan Bagas yang usil bukan main, dan mereka kompak mengerjai Luki. Namun pada akhirnya Yanet tahu kalau semua perangai kekanakan yang diperlihatkannya palsu. Emosi Abe lebih kentara apabila dia berinteraksi dengan peliharaan yang mulanya hanya dikira sebatas minat.
8. Bagas
Fisik: Tingginya sama dengan Abe, dan agak gemuk.
Karakter: nothing special.
9. Susan
Mahasiswa. Setahun lebih tua dari Ranan.
10. Irene dan Andy
Sepasang suami istri pemilik rumah yang ditinggali semua karakter inti. Orangtua angkat Ranan. Baru saja mendapatkan anak pertama mereka: seorang bayi perempuan.
Irene merupakan wanita yang ramah dan lembut. Hal itulah yang membuat Ranan luluh dan akhirnya bisa memanggilnya menggunakan sebutan mama.
11. Viola dan Amarta
Sepasang kembaran Tiara yang juga tinggal di Indonesia.
Fisik keduanya hampir persis dengan yang Tiara miliki, hanya saja dengan potongan rambut yang berbeda. Rambut keduanya cokelat, khusus untuk Amarta yang memiliki volume rambut yang lebih tebal. Viola berambut lurus dan selalu tergerai tipis sepunggung, sedangkan Amarta berpotongan rambut pendek sebahu.
Viola punya kepribadian manipulatif, dewasa, dan bijak saat mengetahui masalah yang menimpa saudarinya. Sementara Amarta memenuhi semua sifat umum yang dimiliki bungsu: kekanakan, lemah, dan ceroboh.
12. Ratimeria
Selain wajahnya yang mirip dengan saudarinya sebagai kembar kedua, wataknya masih abu-abu. Nama tengahnya Vrtnica-yang berarti mawar.
Dalam narasi, sosoknya serupa manekin dengan minimnya emosi yang dia tampakkan. Nada bicaranya pelan-seolah tidak peduli lawan bicaranya mendengar atau tidak, bibirnya pun seringkali tidak digerakkan dengan benar. Dia hampir selalu muncul dengan gaun terusan berwarna pastel. Rambutnya yang tipis terurai lemas, hitam legam. Dia juga memiliki mata yang menyorot sendu.
KAMU SEDANG MEMBACA
When Marshmallow Meet Dark Chocolate
Misteri / ThrillerStatus: COMPLETED, buku II seri kembar Tiara Chrysantee Len--kembar keempat "Pilih salah satu: mati di tanganku, atau bunuh dirimu sendiri."