Seseorang akan menghargai kita, ketika kita menjadi cantik. Karena zaman sekarang, kecantikan adalah prioritas utama dalam suatu penilaian.
-Asyilla Maharani Carolline-
Setelah Sandy berhasil mengurusi perpindahan sekolahnya, akhirnya Sandy dan juga Asyilla bersekolah di SMA Karya Kencana. Sebelumnya, Sandy meminta pada pihak kepala sekolah, untuk bisa satu kelas dengan Atta, yang kini beralih menjadi Asyilla. Dengan cara cerdiknya, Sandy pun berhasil.Sandy dan Asyilla memasuki area parkiran sekolah. Keduanya kini turun dari motor yang di tunggangi. Namun, saat Asyilla melepaskan helmnya, dan sedikit mengibaskan rambutnya, membuat siswa-siswi yang ada di sana langsung terperangah kaget. Bahkan, banyak sekali murid-murid di sana yang menganga, bahkan tidak berkedip saat melihat aura Asyilla. Siapa yang tidak speechless, Atta yang mereka kenal cupu, kini berubah menjadi kupu-kupu yang begitu sangat cantik.
“Hari ke satu,” ucap Sandy dan langsung membuka kacamata hitamnya.
“Let’s go!”
Keduanya berjalan sangat angkuh di koridor sekolah. Kini, keduanya menjadi pusat perhatian orang-orang. Lihat saja lihat, penampilan Asyilla sangat memukau. Rambutnya yang di biarkan tergerai, seragam yang sedikit cingkrang, dan rok di atas lutut. Dan satu lagi, tidak ada lagi kacamata bulat yang bertengger di hidungnya. Mereka semua tidak tahu, bahwa seseorang yang menjelma menjadi bidadari itu, adalah Asyilla bukan Atta.
Sandy berbisik pada Asyilla dengan sangat pelan. “Lo perhatiin gak sih, dari tadi orang-orang ngelihatin lo sampai gak kedip? Kayanya benar deh, si Atta ini cupu.”
Asyilla terkekeh. “Mereka semua gak tahu, kalau sebenarnya tubuh si Atta di tempatin oleh seorang model yang terkenal. Yaitu, Asyilla Maharani Carolline.”
“Betul tuh,” jawab Sandy terkekeh pelan.
Namun tiba-tiba, Langkah Sandy dan Asyilla harus terhenti begitu saja. Seorang gadis cantik, tengah berdiri sambil melipatkan kedua tangannya di bawah dada. Gadis itu terus menatap penampilan Asyilla. Mulai dari ujung kaki, hingga ujung kepala.
“Heh, nerd! Ngapain lo pakai acara berubah penampilan segala? Biar berubah menjadi kupu-kupu gitu?” Iren memandang remeh Asyilla. Gadis itu berpikir, bahwa seseorang yang ada di hadapannya adalah Atta. Namun, pikirannya itu salah.
Asyilla memasang wajahnya sangat begitu santai. “Sorry, lo siapa, ya? Lo kenal gue?”
“Selama ini lo hilang, gak masuk sekolah, jadi lo lupa sama gue? Oh ... atau jangan-jangan, lo amnesia?” tanya Iren sangat malas. “Apa perlu, gue ingetin siapa gue, dan siapa lo?”
“Boleh tuh.” Asyilla menjawab santai.
Gila, orang yang selama ini Iren buli, kini mendadak menjadi wanita yang so angkuh, dan bahkan tidak ada rasa takut sama sekali kepadanya.
“Ok, gue ingetin sama lo, ya. Gue Iren, siswi tercantik di SMA ini. Dan lo, lo gadis cupu yang sering kali di buli oleh satu sekolahan. Apa perlu, gue buli lo kembali? Biar ingatan lo pulih?” ujar Iren.
Asyilla mengepalkan tangannya kuat-kuat. Jadi, dia yang sering kali membuli gadis yang kini tubuhnya di tempati oleh dirinya? Keterlaluan! Asyilla benar-benar harus membalas rasa sakit gadis ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
Switched Souls - Asyilla & Atta (Tamat)
Teen Fiction-Cerita ini di tulis oleh tangan yang tak pernah kau genggam- [5 part di private. Silakan follow akun ini terlebih dahulu] Asyilla Maharani Carolline, dan Ananta Senia Willsen. Keduanya harus terjebak dalam situasi yang sangat membingungkan, bahkan...