RESEP LUMPIA SEMARANG

478 7 0
                                    

Bahan Kulit Lumpia :
•200 gram  tepung
• garam secukupnya
• 160 ml air
• 1 butir telur (ambil putihnya)
• minyak goreng secukupnya

Bahan Isi Lumpia :
• 2 batang daun bawang
•  8 siung, bawang merah, cincang
• 6 siung bawang putih, cincang
• 4 sdm kecap manis
• 1 sdt merica bubuk
• 500 gram rebung
• 200ml air
• garam secukupnya
• gula secukupnya
• 200 gram daging ayam
• 100 gram udang  (bisa diganti ati ayam)

Bahan Saus Lumpia :
• 350ml air
• 2 siung bawang putih, parut
• 1/2 sendok teh merica bubuk
• 75 gram gula Jawa, sisir halus
• 2 sdm tepung kanji, larutkan dengan sedikit air

Cara Membuat :
Membuat Kulit lumpia:
1. Siapkan tempat, Campur air, tepung terigu dan garam, aduk rata. Tambahkan telur, aduk rata, dan tutup wadah/ tempat kemudian diamkan adonan kurang lebih selama 30 menit.
2. Setelah 30 menit, sekarang membuat dadar kulit lumpia nya, siapkan penggorengan anti lengket/pan, olesi minyak tipis-tipis pada pan-nya, lalu tuang adonan 1/2 sendok sayur lalu ratakan dengan kuas hingga adonan memenuhi pinggiran pan nya, setelah siap baru dipanaskan ya. nyalakan api, letakan pan diatas api kecil, kalau masih ada adonan yang bolong-bolong, di kuas rata lagi ya, setelah pinggiran nya kering angkat dadar kulit nya.
3. Note: saya pakai 2 pan karna kalo pake 1 pan, pan yang masih dalam keadaan panas kalau di kasih adonan malah langsung nempel mateng jadi gak sempat di kuas rata dan tipis.

Membuat isi lumpia:
1. Tumis bawang merah dan putih sampai harum,
2. Masukkan daun bawang dan ebi ataupun udang, tambahkan ayam, rebung dan bumbu lain serta air.
3. Masak sampai matang dan airnya habis, lalu angkat dan dinginkan.

Membungkus lumpia:
1. Isi kulit lumpia dengan bahan isi lumpia yang sudah didinginkan, gulung dan lekatkan dengan putih telur.
2. Goreng sampai kuning kecoklatan dan matang.

Membuat saus lumpia:
Nyalakan Api dan Masukan semua bahan saus kecuali tepung kanji hingga mendidih. setelah itu baru masukan larutan tepung kanji, aduk hingga kental. Angkat dan dinginkan.

Resep Masakan Indonesia 🍗🍲Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang