kerinduan

108 6 0
                                    

"Iya kak aldi baik-baik aja kok disini.nggak ,dia nggak pernah buat masalah kok.dia juga udah mulai terlihat terbiasa disini.jangan khawatir kak,aku pasti akan slalu jaga aldi,dia kan tanggung jawab aku selama dia dia disini.dia udah aku anggep kayak anak sendiri juga."ucap tante riana antusias pada seseorang di seberang telepon sana.

aldi yang baru saja sampai tidak sengaja mendengar percakapannya tersebut.ia tahu betul siapa yang sedang berbicara dengan tante riana di telpon,ia adalah orang tua aldi.entah kenapa ada perasaan lega didalam hati aldi saat tahu ternyata orang tuanya masih peduli pada dirinya.
tante riana yang melihat kedatangan aldi pun langsung tersenyum padanya"aldi udah dateng,kakak mau bicara sama dia nggak"ucap tante riana lalu mengangguk .aldi hanya diam melihatnya.
tante riana lalu beranjak menghampiri aldi"aldi ada yang mau bicara sama kamu"ucapnya sambil memberikan telpon genggamnya pada aldi.aldi lalu menerima telpon itu dan Menaruhnya tepat ditelinganya.

ia mendengar seseorang memanggil namanya"aldi"ucap seorang perempuan dengan nada bergetar di seberang sana.aldi tahu benar suara siapa ini,suara ini adalah suara yang sangat ia rindukan saat ini yaitu suara bundanya monica.

"iya"balas aldi menanggapi panggilan bundanya."gimana kabar kamu sayang,kamu baik-baik aja kan disana"ucap bunda aldi menahan  tangisnya.ia rindu putra kesayangannya,ia rindu aldinya.

"Baik bun"ucap aldi singkat.

"Baik-baik disana ya sayang,jangan nyusahin tante riana sama om ilham.aldi harus jadi anak penurut disana.jaga kesehatan ya,makan yang banyak supaya aldi nggak sakit.bunda kangen sekali sama aldi"ucap bunda aldi .

"Iya bun"ucap aldi sekali lagi.

"Ya udah kalau gitu aldi mandi gih,terus istirahat.pasti capek kan baru pulang sekolah.bunda tutup telfonnya ya sayang.bunda dan papa sayang aldi.tut tut tut"panggilan pun tetputus.aldi terlihat berkaca-kaca setelah itu.tak bisa ia pungkiri,ia juga sangat menyayangi bunda dan papanya.riana yang melihatnya hanya tersenyum namun seketika ia sadar ada yang terjadi dengan wajah aldi,ia pun langsung bertanya padanya
"aldi muka kamu kenapa"tanyanya penasaran.

"Nggak papa tante"ucap aldi sambil memeberikan telpon milik tante riana.

"Nggak papa gimana,orang luka gitu.hidung kamu,mulut kamu mata kamu semuanya luka.tante terlalu fokus dengerin kamu telfonan sama orang tua kamu sampai baru sadar sama keadaan kamu.jujur sama tante kamu berantem ya"ucap riana dengan raut wajah seriusnya.

"Iya"ucap aldi pasrah.menurutnya tidak ada gunanya menutupi semuanya dari tante riana.
sedangkan tante riana yang mendengarnya langsung membulatkan matanya kaget"kamu berantem sama siapa di,temen sekelas kamu,apa masalahnya"ucapnya dengan nada khawatir.

"bukan,dia anak ips 2 .udahlah tante,aldi nggak papa kok.lagipula lukanya juga udah diobatin tadi.cuma masalah salah paham biasa.aldi mau istirahat dulu"ucap aldi  pada tantenya.riana hanya menatap aldi simpati.ia tahu betul siapa aldi.aldi bukan tipe seseorang yang akan menyakiti orang lain jika orang lain tidak menyakitinya terlebih dahulu.namun ia mengerti situasinya,ia tahu aldi lelah dan butuh istirahat.ia hanya mengangguk lemah pada aldi.aldi lalu berjalan pergi menuju kamarnya.

......

Saat sampai dikamarnya aldi langsung menghempaskan tubuhnya di kasurnya.ia kembali tersenyum sambil merogoh saku celananya.ia melihat sapu tangan itu lagi.tanpa ia sadari ada sebuah tulisan kecil di pojok kanan  atas sapu tangan tersebut " maura azzahra"bacanya.ia bisa lihat bahwa itu adalah jahitan tangan seseorang"dia bahkan namain  sapu tangannya,dasar gadis aneh"ucap aldi sambil terkekeh.ia memejamkan matanya sambil menggenggam sapu tangan tersebut.

.......

Seperti biasa,pagi ini aldi sudah siap dengan seragam putih abu-abunya.ia pun langsung keluar kamarnya dengan menenteng tasnya menuju ke ruang makan.

"Ayo sarapan sayang"ucap riana saat melihat aldi yang baru saja datang.
"Aldi muka kamu kenapa"tanya ilham suami riana saat melihat wajah aldi yang babak belur seperti habis dipukuli warga satu kampung.

"Nggak papa kok om,cuma abis olahraga aja"ucap aldi sambil tersenyum.ilham yang mendengarkan hanya mengernyitkan dahinya,tak percaya apa yang dikatakan oleh aldi.

"Olahraga sampek babak belur begitu kak"ucap Gilang tak percaya.yang ditanya hanya mengangguk sambil tersenyum.sedangkan Ilham dan gilang lalu mengalihkan pandangannya pada riana istrinya.seolah mengerti apa yang ada dipikiran suami dan anaknya ,riana mengangguk seolah mengatakan"nanti aku jelaskan,lanjutin sarapan kalian"lewat tatapan matanya.

"Kayla mana Tan"tanya aldi yang heran karna tidak melihat kayla dimeja makan.

"Kayla nginep di rumah bu vira tetangga sebelah ini, kemarin sore dia bilang mau tidur bareng silla anak tante vira"ucap tante riana memberi penjelasan pada aldi.

"Ooo,,,,Aldi selesai,aldi berangkat sekolah dulu ya om,tante,gilang saaaah"ucap aldi semangat sambil mengambil kunci sepeda dan tas sekolahnya di kursi.






Bersambung.............

Cerita Dalam Penantianku (End)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang