Flashback...
(Besok nya setelah kejadian ketumpahan jus)
Kenzo tengah menonton drama dikamar nya sedangkan Keiri berada didapur. Entah kenapa juga Kenzo ingin menonton drama dan mengambil tema yang hampir menyerupai diri nya saat ini.
Seorang laki-laki sukses....
Ganteng....
Dingin.....
Dan memiliki ART cantik.....Harus Kenzo akui bahwa Keiri cantik.
Kenzo mencermati setiap alur drama tersebut dan akhirnya pemeran utama laki-laki dan perempuan itu bersama dan akhirnya bahagia. Mereka menikah dan semua tokoh antagonis terkalahkan dengan cinta juga perjuangan kedua nya. Manis.
Kenzo mulai berpikir aneh....
Jika diposisikan Kenzo seperti pemeran utama laki-laki nya sedangkan Keiri pemeran utama perempuan nya, hal ini masuk akal untuk Kenzo berpikir jauh lagi.
"Bagaimana kalau memang terjadi diantara kami?" Tanya nya pada entah siapa.
Kenzo saat itu seolah dapat memprediksi dirinya akan jatuh cinta pada Keiri. Mereka tinggal serumah, Kenzo yang selalu menjahili Keiri, mereka juga sering bertemu, berbicara dan lain nya. Itu cukup dekat untuk membuat seseorang merasakan kenyamanan dan akhirnya memilih dizona itu.
"Aku harus membuat ini cepat"
Sejak saat itu lah karena sebuah drama yang dia tonton membuat Kenzo mulai bersikap 'aneh' pada Kenzo. Kata 'aneh' itu mungkin hanya dari sudut pandang Keiri saja tapi untuk Kenzo hal ini wajah, semua nya dia pelajari dari drama tersebut. Bisa saja dengan cara nya tapi dia rasa cara nya dulu salah untuk diterapkan disaat sekarang.
Drama terkadang membawa pengaruh dan itu berlaku untuk Kenzo yang mulai bersikap romantis pada Keiri supaya Keiri juga merasakan hal yang sama dengan nya. Karena dalam drama tersebut pemeran utama perempuan nya terlalu lama sadar sedangkan si laki-laki sadar lebih dulu. Kenzo tidak bisa mencintai sepihak dengan jangka waktu yang panjang. Itu tidak adil.
Flashback off....
Keiri datang lebih awal hari ini karena semalam saat ulang tahun Satria dirayakan lebih cepat. Jika dia memperlambat perayaan nya lagi entah apa yang akan terjadi dengan kue buatan nya, bos itu sudah hilang akal. Keiri mengambil kemoceng dan sapu untuk mulai membersihkan. Hal ini dilakukan nya setiap hari minggu, langsung dari perintah Kenzo.
Sejak semalam Keiri belum bertemu dengan Kenzo lagi, tidak biasa saja jika bos itu bangun siang. Biasa nya ketika Keiri sampai maka Kenzo sudah siap dengan pakaian yang rapi hendak menuju kantor.
Keiri mengetuk pintu kamar Kenzo dan mencoba membuka pintu nya, tidak terkunci. Keiri beruntung pagi ini karena biasa nya Kenzo akan mengunci pintu kamar nya ketika dia tidur ataupun dia sedang bekerja saja dirumah..
Keiri mulai menyapu-nyapu meja dengan kemoceng lalu mata nya tertuju pada beberapa potongan kue yang dominan warna putih dengan buah ceri diatas nya. Mirip kue buatan nya untuk Satria.
Keiri mulai curiga dengan kue yang berada diatas meja tersebut. Keiri mendekati kue itu dan mencolek sedikit krim putih itu.
"Ini kue buatan gue anjir!" Ucap Keiri sedikit keras.
Kenzo tertidur dengan pulas dengan selimut membaluti nya. Harus diakui bahwa gaya tidur Kenzo cukup rapi dan feminim tapi Keiri? Tidur nya sudah seperti orang yang habis kungfu.
"Bos!!!!!!!" Teriak Keiri yang hanya membuat Kenzo bereaksi dengan mengganti posisi lebih nyaman.
"Bos! Bangun!" Keiri tak tinggal diam kali ini. Di tarik nya selimut itu yang membuat Kenzo berhasil terduduk dengan mata terpejam.
"Bos, ini kue saya bukan?"
Kenzo membeku dengan mata membuka sempurna. Tampak kaget.
Aku lupa menghabiskan nya tadi malam.
Kenzo berusaha untuk tidak menunjukan ekspresi apapun yang bisa ditangkap oleh Keiri. Jika ketahuan maka diri nya berada dalam hal yang salah. Kenzo memang ingin membuat Keiri secepatnya menyukai nya tapi tidak juga dengan disertai kemarahan.
Kenzo berdehem kecil "Siapa bilang itu punya kamu? Ada nama nya?"
"Bos jangan bohong, ini tuh jelas-jelas krim putih nya buatan saya" tegas Keiri.
"Tau dari mana kamu? Kamu coba saat kamu membuat?" Kenzo tak kalah tegas nya.
"Iya lah, masa saya main hias aja"
Kenzo turun dari ranjang nya dan membawa kue itu ke dapur lalu dibuang nya ke tong sampah. Keiri melotot. Sudah menukar kue nya, memakan nya diam-diam lalu sok-sokan membuang nya sekarang untuk menghapus bukti.
"Saya mulai hari ini menetapkan kamu untuk tidak membuatkan apapun selain untuk saya dengan menggunakan dapur saya sebagai media! Mengerti?" Titah nya.
"Bos kenapa sih?" Tanya Keiri mulai geram.
Sudah dikatakan sejak insiden ketumpahan jus itu seperti nya otak Kenzo berputar 360° dari biasa nya. Kenzo bahkan lebih sering untuk mengirimkan nya pesan hanya sekedar menanyakan hal yang tak penting. Seperti 'kamu dimana?' atau 'kok belum datang?' atau 'saya lapar, kamu pulang sekarang' tau-tau nya sekali Keiri sampai Kenzo tidak ada dirumah. Hal itu bukan hanya terjadi satu atau dua kali.
Tapi BERULANG KALI!
Wajar saja jika Keiri merasakan perlakuan Kenzo sangat aneh, seperti seorang bos yang jatuh cinta pada ART nya, semacam di drama yang berakhir dengan indah.
Tapi Kenzo? Jatuh cinta? Menurut Keiri sangat konyol.
"Perlakuan bos sama saya akhir-akhir ini tidak seperti majikan dan pembantu" ungkap Keiri langsung ke inti nya.
Kenzo mengerutkan dahi nya seolah bertanya.
"Seperti seseorang yang sedang jatuh cinta" tambah Keiri kemudian.
Kenzo diam.
"Kalau iya memang nya kenapa?" Balas Kenzo bertanya.
"Bos jatuh cinta? Sama siapa?"
"Kamu"
Kali ini Keiri yang diam.
VOTE NYA JANGAN LUPA.VOTE, KOMEN DAN SHARE AGAR SEMUA NYA JADI TAU!
TBC!
KAMU SEDANG MEMBACA
Bos and Me [COMPLATE]
RomanceDia adalah seorang pria yang berpengaruh pada negaranya, secuil saja sampah masyarakat menyentuh nya maka tamat lah. Bertemu dengan orang yang tidak menghargai diri nya secara sepatutnya bukan hal yang dia ingin kan. Kenzo lah yang memulai nya... Ap...