~ Happy Reading ~
💫💫💫
WAKTU istirahat kedua, Sheena dan Dipshi berjalan menuju kantin. Pada saat melintasi lobby, tatapan Sheena tidak sengaja mengarah pada papan pengumuman besar atau madding utama yang terletak di lobby. Sheena berhenti melangkah, tangan gadis itu menyentuh kaca pada madding tersebut.
“Sheera?” Sheena memandangi foto yang ada di madding. Pandangan Sheena lalu berpindah menatap satu sosok yang ia kenali berdiri tepat di sebelah kembarannya. “Kak Noah?”
Pada madding tersebut menampilkan dengan jelas, foto Sheera dan Noah yang berdiri bersama. Dalam foto itu, Sheera dan Noah sama-sama memegang piala di tangan mereka masing-masing. Dari keterangan yang ada dalam foto, tertulis dengan jelas, bahwa Sheera dan Noah Delano baru saja memenangkan lomba cerdas cermat pada hari ini.
“Jadi Sheera ikut lomba?” gumam Sheena. Lalu mengingat kembali Sheera yang baru saja merubah warna rambutnya menjadi hitam. Ternyata itu untuk kepentingan lomba.
“Kenapa, Sen?” tanya Dipshi heran yang berada di samping Sheena. Dipshi lalu ikutan melihat papan pengumuman yang sama seperti Sheena. “Oh, ternyata Kak Noah dan Sheera menang lomba cerdas cermat lagi, ya. Wah, hebat banget. Mereka berdua kalau ikutan lomba cerdas cermat emang selalu menang,” kata Dipshi.
“Tapi setiap kali di foto, Sheera dan Kak Noah pasti nggak pernah mau senyum,” ucap Dipshi lagi sambil tertawa pelan. Karena dalam foto tersebut, Sheera dan Noah Delano sama-sama tidak menampilkan senyum pada bibir mereka. Raut wajah mereka begitu datar tanpa ekspresi apa-apa.
“Lagi?” tanya Sheena sambil melihat Dipshi. Meminta penjelasan. Mungkin Sheena tidak akan kaget mendengar Noah yang sering menang lomba seperti ini. Sheena sudah tahu, kalau cowok itu memang memiliki otak yang genius.
Sheena jadi mengerti kenapa Noah hari ini tampil sangat rapi dengan balutan jas almamater. Ternyata Noah terpilih mengikuti lomba yang cukup bergengsi.
Tetapi Sheera? Sheena baru tahu kalau kembarannya itu sering ikut lomba yang menguras isi otak seperti ini.
“Lo nggak tahu? Sheera, kan, emang sering ikut lomba cerdas cermat bareng Kak Noah. Mereka berdua selalu jadi perwakilan sekolah, Sen. Bahkan Sheera udah kepilih saat dia masih jadi siswi baru di sekolah ini,” jelas Dipshi.
Sheena sangat terkejut. Pasalnya ia sama sekali tidak mengetahui kalau Sheera ternyata memiliki otak yang cerdas. Dipisahkan selama hampir sepuluh tahun dengan Sheera membuat Sheena tidak mengetahui hal sebesar ini.
KAMU SEDANG MEMBACA
G E M I N I [COMPLETE]
Teen FictionSheena berharap, ada perban yang dapat ia gunakan untuk menyembuhkan luka yang tidak terlihat. Kata orang, saudara adalah tempat yang paling baik untuk meredam keluh kesah dan masalah. Akan tetapi kenyataan yang Sheena dapat, saudara tidak pernah m...