Pertemuan antar distrik. Biasanya ini dilakukan setiap dua bulan sekali, tujuannya untuk mengevaluasi daerah-daerah kekuasaan Raptor, tentang perkembangan Raptor di tiap distrik yang kuasai, juga tentang rencana Raptor kedepannya. Kelompok yang hadir hanya kelompok yang berasal dari distrik yang sudah sah menjadi milik Raptor, baik itu melalui hasil perjanjian sebelum peperangan, ataupun daerah kecil yang di kuasai secara paksa oleh Raptor.
Dari 12 distrik, Raptor sudah berhasil menguasai 9 distrik, dan sedikitnya 33 kubu di setiap distrik. 9 distrik diantaranya, distrik 3-Distrik kekuasaan Oudo, dikuasai Raptor pada masa jabatan Ferdinan, sepuluh tahun yang lalu. Distrik 4-Orca, distrik yang dikuasai Aron pada saat festival musim semi dimana imbalan dari pertarungan itu adalah kekuasaan penuh pada distrik tersebut. Distrik 5-Silver, distrik kekuasaan Rega, pemimpin Silver ini sekarang menjadi teman baik Aron dan Raptor, Rega kalah dalam pertarungan nya memperebutkan kubu barat distrik itu, dan perjanjiannya adalah 'siapa pun yang menang, berhak menguasai seluruh daratan distrik 5 dan seluruh kubunya. Juga, kelompok yang kalah, harus tunduk dan patuh oleh kelompok yang menang'.
Distrik 6-Eagle, nomor satu terbaik, Eagle adalah kelompok yang paling banyak membantu Raptor, bahkan sebelum masa jabatan Aron di mulai. Ferdinan berhasil menguasai distrik 6 dengan imbalan daerah kekuasaan penuh. Sampai sekarang, Eagle sangat berjasa bagi Raptor. Distrik 7-Scorp, Distrik pemasok senjata Erdo dan Nucca, mereka memiliki pembuat pisau terbaik disana. Distrik 8-Phyxilon, distrik terbuang, Aron mendapatkannya sebagai imbalan pemberantas bandit liar yang menjajah daerah ini. Distrik ini di tinggalkan oleh kelompoknya, sampai akhirnya distrik ini jatuh ketangan Raptor dua tahun yang lalu. Dan terakhir, distrik 10-11, Elexus dan Firewall, sama dengan distrik 8, Aron menguasai distrik ini sebagai hasil taruhan dari pertarungannya dengan dua kelompok sekaligus.
Satu hal yang harus kalian pahami. Ketika satu kelompok kalah, maka mereka harus mengikuti aturan dari kelompok yang menang dalam pertarungan. Setiap pasukan wajib bertekuk lutut pada Raptor. Dan dalam perjanjian, Raptor juga berhak menempatkan anak buahnya di tiap distrik, sebagai pemantau di daerah tersebut, juga sebagai pemberi informasi di tiap distrik apabila Raptor ingin melakukan pertemuan antar distrik seperti saat ini. Para pemimpin kelompok masih bisa mengatur wilayah distrik mereka masing-masing, tetapi tidak boleh melanggar perjanjian yang sudah di sebutkan sebelumnya.
Bulan ini, distrik 9 menjadi tuan rumah dalam pertemuan antar distrik. Markas utama Raptor akan dipenuhi ratusan umat manusia dari berbagai wilayah. Lusa, Aron akan menemui teman-teman lamanya.
--POF District 9--
Aron menenteng jaketnya di bahu, langkahnya pasti menuju salah satu ruang rawat inap dirumah sakit itu. Berjalan di koridor berbau obat antiseptik dan serba putih itu membuat Aron teringat pada ketiga temannya yang sampai hari ini belum bisa pulang kerumah.
Ceklek
Laki-laki yang berada di dalam kamar itu melongo, menolehkan kepalanya ke arah pintu masuk.
"Ron?" Panggilnya dengan heran.
Aron masuk setelah mengitip kedalam sebentar. "Apa kabar, Do?" Sapanya.
Erdo mencoba untuk duduk di ranjang putihnya, "Kok lo bisa kemari?"
"Ya bisa lah" kekehnya lalu berjalan meletakkan jaketnya di sofa dekat ranjang Erdo, kemudian Aron membantu Erdo untuk duduk.
"Ah!, Pasti mama gue ya!" Gerutunya. "Udah gue bilang gue bisa sendiri disini, ga perlu di jagain lah. Kayak anak kecil aja gue"
KAMU SEDANG MEMBACA
President Of District 9
Teen FictionLove, Life, Raptor Sudah hukum alam, yang paling kuat yang berkuasa. Aron mungkin memegang istilah itu, menjadi kapten bagi kelompok paling berkuasa di setiap sudut distrik, membuat dirinya menjadi nomor satu diatas segalanya. Siapa yang tidak kenal...