(10)

3 2 0
                                    

Tok tok tok..

Yeonjun membuka pintu rumah dalam keadaan sangat bahagia entah kenapa.

"Choi YUNJIIIIIIII".

Yunji yg sedang merapikan buku bukunya pun terkaget.

"Woii. Pulang pulang bisa gak sih jangan bikin orang jantungan!! Hiiih! " gertak Yunji.

"Yunji !! Gua mau kasih tau lo kabar gembiraaaa.!!".

"Apa!!?". Ujar Yunji masih sebal karena Yeonjun yg membuatnya kaget.

"GUAAA DIHUBUNGI SAMA PIHAK AGENSI MUSIK HYBE. TERUSSS...."

"TERUS APAAAA. JANGAN NGOMONG SETENGAH SETENGAH"

"GUA DIMINTA BUAT DATENGIN ANGENSI DAN DIMINTA BUAT JADI TRAINEE IDOL NYA !!!! SEKARANG TINGGAL KONFIRMASI PERSETUJUAN GUA AJAAAA"

"AAAAA LO GA BOHONG KAN YEONJUN KALO LO BOHONG GUA BAKAL MARAH SIH SAMA LO DAN GAMAU NGOMONG SAMA LO TIGA BULAN SIH JUN "

"GUA GAK BOHONG NJI NIH LIAT SENDIRI GUA DI HUBUNGI DI INSTAGRAM"

"AAAAA SELAMATTT JUUUUNNNNNNNNNNNNN HAHAHAHAH"

Mereka pun teriak teriak karena bahagia. Loncat loncat sambil ketawa. Gak peduli lah kalo tetangga sebelah keganggu. Ini mahasiswa atau anak SD sih. Hahahahaha author aja ketawa karena tingkah mereka.

Tapi ya pasti ga nyangka banget lah ya seorang Yeonjun disini yg statusnya mahasiswa model. Yg latar belakang anak perintis yg hidup dengan apa adanya dan dengan siapa adanya, di tawarin jadi trainee sama agensi besar.

------


Disamping itu juga, Yunji sudah berhasil menerbitkan buku pertamanya. Dengan judul "Birds and Orange Sky". Novel fiksi yg dibuat murni imajinasi Yunji. Rekening nya mulai aktif karena masuknya saldo saldo uang.

Taehyun pun sekarang ia sudah mendapat pekerjaan di salah satu kantor swasta. Bagian editor film. Oleh karena itu ia sibuk sekarang.

---------

Di tempat parkir kampus, Kai dan Yunji sedang berbincang.

"Selamat atas terbitan buku pertama lo, gua udah beli. Tinggal gua baca aja". Ucap Kai pada Yunji lalu dibalas senyuman dan ucapan "Sama sama" dari Yunji.

"Oh iya, Sampein ucapan selamat juga ya ke Yeonjun ,selamat buat lulus jadi trainee. Dari gua.".

"Siipp nanti gua bilang ke dia".

"Eh, Kai. Disini lo rupanya". Suara yg tiba tiba muncul. Bukan Kai ataupun Yunji yg berbicara, melainkan seorang mahasiswa lain. Tubuhnya tinggi sekitar 179 cm. Kurus langsing dan wajah yg kecil. Tapi, tampan.

"Beomgyu, dateng juga lo. Nih temen sekelas gua, kenalin". Kai berkata dengan isyarat agar Beomgyu berkenalan dengan Yunji.

"Gua Choi Beomgyu, fakultas seni hiburan". Ucapnya.

"Choi Yunji, fakultas sastra bahasa." jawab Yunji dan berjabat tangan dengan Beomgyu.

"Senang kenalan sama lo." tambah Yunji disertai senyum manisnya.

"Udah-udah. Gyu, ayo kita berangkat. Nji, gua sama Beomgyu duluan ya. Ada janji sama temen lain juga".Ujar Kai sambil mengisyaratkan ke Beomgyu untuk pergi.

"Iya, hati hati dijalan semoga hari kalian menyenangkann." balas Yunji hangat.

"Annyeong..". Kai melambai tangan nya dan berbalik pergi. Begitu pula Beomgyu yg melepas senyum untuk Yunji dan berbalik pergi.

-----

"HOME" [★ChoiYeonjun Siblings]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang