(15)

6 2 0
                                    

Setelah satu jam ia berada disana Yunji memutuskan untuk pulang karena sudah hampir siang. Para trainee juga sebentar lagi akan makan siang dan istirahat sebelum latihan lagi nantinya.

Perpisahan yg hangat dan Yunji melangkahkan kaki ke luar dari ruangan itu. Staff yg mengenal Yunji pun menyapanya dan ada yg meminta berfoto.

"Oh itu penulis Choi Yunji, cantik ya. "

"Dia saudari kembar Yeonjun, pantas sangat mirip".

"Seperti Yeonjun versi cewek"

"Penulis Choi sudah akan pulang?"

Beberapa kalimat yg ia dengar dari orang-orang disana sebelum akhirnya ia keluar dari gedung tersebut. Tidak sedikit pula yg mengantarkannya ke luar dan memberikannya semangat.

-Aura orang orang disini positif.- batinnya.


-----

"Kai, lo mau ikut gua beli bunga ga?".

"Buat apa?". Kata Kai yg lanjut memainkan ponselnya.

"Ya pengen aja, buat dirumah. "

"Tapi kayanya gabisa hari ini deh. Soalnya gua ada kerja hari ini."

Yunji sontak melotot tak percaya "Ha? Kerja? Kerja akhirnya lo !!? Dimanaa ??"

"Aiihh. Bokap gua yg nyuruh yaudah gua coba nyari kerja yg ringan ringan aja. Kata bokap gua dia cape liat gua anak mahasiswa tapi nganggur. Untung ada tempat kerja yg mau nerima gua."

Yunji tertawa dan menepuk pundak Kai "Nah gitu kek, bermanfaat dikit hidup lo".

"Emm. Kalo bukan karena bokap gua suruh nyari kerja ga bakal kerja gua. Kenapa harus kerja kalo hidup kita masih dibiayain orang tua yakan?".

"Emm. Iya sih". Ucap Yunji yg menyadari jika dirinya memang berbeda dengan Kai. Jika tidak kerja, tidak ada yg akan membiayai nya.

Kai yg menyadari sesuatu segera mengalihkan topik. "Eh, Yunji lo suka bunga ya? Baru tau gua. "

"Bukannya lo selalu liat banyak bunga dirumah gua. Gini nih yg kerumah gua tapi kerjaannya cuma game mulu di tv".

"Oh hehe. Maap. Besok deh gua temenin lo. Tapi jangan hari ini, ya?"

"Iya deh. Besok pagi, kerumah gua ya."

"Ok"

Tidak lama dosen pun datang untuk mengajar. Tadi bukan jam istirahat, melainkan sedikit waktu kosong karena dosennya telat masuk kelas.

-----

Mahasiswa laki laki itu melihat layar ponselnya sembari duduk di bangku mobilnya. Ia baru saja membaca undangan dari organisasi sekolah bahwa ia diundang untuk melakukan kunjungan ke salah satu taman kanak kanak yg berada di Daegu untuk mengapresiasi seni. Bukan hanya dia, juga bersama beberapa teman sejurusan yg bisa dibilang paling berbakat.



----

Di musim semi ini, Yunji disibukkan dengan pekerjaan pekerjaan yg menyenangkan baginya. Ia akan pergi ke Daegu besok lusa untuk melakukan literasi dengan balita di taman kanak kanak. Ia yg memang menyukai segala tingkah laku dan karakter anak kecil sangat antusias untuk mengikuti acara ini. Menambah pengalaman juga, katanya.


-----

"HOME" [★ChoiYeonjun Siblings]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang