Jeongyeon berbaring di samping Mina lagi di malam hari, bedanya kali ini mereka berada di bawah selimut yang sama.
Selimut tambahan yang Jeongyeon pakai kemarin malam, tergeletak begitu saja di sofa dan untungnya selimut Mina cukup besar, menyisakan cukup ruang di tengahnya.
Mina memang lelah, dia tertidur setelah menenangkan Jeongyeon dan Jeongyeon juga tidak jauh lebih baik darinya.
Hanya saja di tengah malam, Jeongyeon tiba-tiba merasakan sesuatu yang dingin perlahan mengalir ke lengannya.
Dia tanpa sadar memeluknya, tapi tangan dingin itu sudah terulur ke ujung pakaiannya lalu naik ke atas dan berhenti di dadanya.
Jeongyeon tidur sangat nyenyak dan tidak memperhatikan, dia hanya meletakkan kakinya di atas benda dingin lainnya yang menyentuh betisnya.
Suhu semakin turun di paruh kedua malam itu dan Mina akan meringkuk untuk menahan rasa dinginnya. Dia dilahirkan dengan konstitusi dingin dan tangan serta kakinya dingin setiap pagi ketika dia bangun.
Tapi malam itu, dia menemukan sumber panas di tengah malam dan tentu saja dia berguling ke arah situ untuk menghangatkan diri.
Berkat sumber panas ini, dia tidur dengan sangat nyaman, tanpa mimpi buruk dan bahkan tangan serta kakinya terasa hangat saat bangun keesokan harinya.
Di pagi hari....
Mina membutuhkan tiga detik untuk memahami situasinya saat ini. Dia mengerjapkan mata berulang kali, memastikan bahwa apa yang dia lihat saat ini bukanlah mimpi.
Tangannya menyentuh dada Jeongyeon, bahkan dia mengangkat ujung piyamanya, memperlihatkan perutnya yang datar.
Selimut yang menutupi mereka tadi malam telah terbang kemana-kemana, memperlihatkan kaki mereka yang saling bertautan dalam posisi yang aneh.
Sulit untuk mengatakan siapa yang berada di atas siapa, tapi yang pasti itu tidak akan membuat mereka merasa dingin.
Mina perlahan mendongak dan melihat rahang Jeongyeon yang tajam. Dia menahan napas dan bisa merasakan jantungnya berdetak sangat kencang di dalam sana.
Ketika dia ingin menggerakkan kakinya untuk menarik tubuhnya keluar, bulu mata pihak lain sedikit bergetar dan dia mulai membuka matanya.
Mina sangat panik, dia tanpa sadar mengulurkan tangan untuk mendorongnya dan mencoba menarik kakinya, namun tidak sengaja lututnya menyentuh bagian bawah perut Jeongyeon.
"Akhhh..."
Jeongyeon sedikit kesakitan, membuatnya mengerang dan dia benar-benar sadar sekarang.
"........"
Keduanya saling berpandangan dengan mata melotot lalu hampir bersamaan mengendurkan tangan dan kaki mereka kemudian berguling ke samping.
Mina berguling ke sisi tempat tidur sementara Jeongyeon sedikit berputar dan jatuh ke kolong kasur.
BUKKK
Kepalanya membentur lemari samping tempat tidur, menimbulkan suara tabrakan dan ringisan yang teredam.
"Sshhh...."
Mina segera mencondongkan tubuh untuk melihatnya, hanya untuk menemukan Jeongyeon terbaring di bawah sana dengan wajahnya berubah bentuk karena rasa sakit.
Untungnya, ada karpet lembut di lantai, jadi tubuhnya tidak terlalu sakit. Mina menatapnya dan tak kuasa menahan tawa.
Jeongyeon menatapnya dengan tatapan kesal dan Mina segera mengerucutkan bibir, menyembunyikan senyumnya. Namun, masih ada cahaya di alis dan matanya dan dia tampak bahagia.
KAMU SEDANG MEMBACA
Where am i?
FanficJeongyeon mengalami kecelakaan mobil hingga merengut nyawanya. Ketika dia membuka matanya lagi, dia malah terbangun di tempat lain dan menjadi suami dari seorang wanita yang dingin dan kaya raya. Untuk bertahan hidup dan menyembunyikan rahasianya, J...
