Yuuri dan Sayanee tak lagi saling berkata. Hampir satu jam lalu mereka menjelaskan duduk perkara masing-masing perihal keputusan mereka untuk mengakhiri hubungan. Meski Sayanee tidak menjelaskan sebenar-benarnya hubungan antara dirinya dan Milky, tetap saja kenyataan mengenai masih dekatnya hubungan mereka membuat Yuuri sakit.
"Plis kasih aku kesempatan." Pinta Sayanee lagi. Memelas.
Yuuri menggeleng pelan. Desiran suara daun dari pepohonan yang ada di tempat parkir terdengar sendu. Awan tebal keabuan mulai bergerak karena angin. Tanda-tanda udara lembab pertanda hujan pun tak bisa dihindari.
Sayanee masih belum percaya dengan pembelaan Yuuri jika masalah ini tidak ada hubungannya sama sekali dengan Manaka. Pikirnya, jika murid dari sekolah elit Keyaki itu tidak kenal dengan Yuuri-nya, maka takkan ada hal seperti ini.
Tidak adil jika masalah mereka muncul karena kedekatannya dengan Milky.
"Lo fokus aja un, gak usah mikirin hubungan kita yang udah selesai."
"Tapi--"
"Enggak Sayaka enggak. Gue udah capek."
"Kalo lo minta gue buat jauhin Milky, bakalan gue lakuin."
"Gak bisa kaya gitu.. lo udah kenal kak Milky jauh sebelum sama gue, mustahil lo jauhin. Karena bagaimana pun kalian bakalan tetep ketemu karena orang tua kalian deket."
Hati Sayanee mencelos, menjelaskan bagaimana dekatnya hubungan antara orang tuanya dengan orang tua Milky saja sudah membuat Yuuri menyerah, bagaimana jika dia menjelaskan jika sebenarnya dia dan Milky sudah terikat.
"Gue gak mau kita jadi kaya orang gak kenal kalo masalah ini selesai." Ucap Yuuri. "Seenggaknya kita pernah pacaran. Pernah kenal. Pernah deket."
"Yuuri..."
"Kita jadian baik-baik. Putus pun harus baik-baik... Gue mau berterima kasih sama lo yang udah ngasih perhatian dan waktu buat gue selama ini."
Sayanee ngerasa kalah.
Tepat ketika hujan turun dicuaca yang berawan itu, hubungan keduanya selesai tanpa masalah bagi Yuuri.
Tapi bagi Sayanee tidak, masih ada yang membuatnya tidak rela.
Dia menginginkan perhitungan pada Manaka. Karena pada dasarnya bukan cuma Milky yang memicu hubungan mereka berakhir.
KAMU SEDANG MEMBACA
serba serbi SMA Namba
Fanfictionsemuanya tentang member NMB48 dan beberapa cameo terutama member Keyakizaka46