Resep Paling Dicari Para Orang Dewasa

110 14 0
                                    

Lima langkah mudah bagi Anda untuk sejenak kembali ke masa kanak-kanak*

Alat:
Nikah-nikahan
Gasing-gasingan
Kucing-kucingan
Ambek-ambekan
Layang-layangan
Intip-intipan
Masak-masakan
Akal-akalan

Bahan:
Upacara bendera Senin melulu
Kembaliannya enggak ada kok
Asamkah ini mangga curian?
Nama orang tua picu perang dunia
Hujan sore-sore tanpa geledek
Ultraman menguasai Minggu pagi
Roda sepeda knalpot botol plastik
Uhuk-uhuk usai tenggak sakarin
Fitri harinya lebaran pendapatan
Suntik imunisasi digigit semut?

Langkah-langkah:
1. Berpura-puralah mati rasa. Lidahmu bakal pegal sendiri bertamasya ke sepenjuru tudung saji semegah stadion sepak bola yang bisa prasmanan cuma-cuma itu.

2. Berpura-puralah kebal. Kupingmu niscaya percaya bahwa jeweran orang tua dan guru adalah pabrik terbaik peracik air mata rasa aman beraroma kerinduan.

3. Berpura-puralah bisu. Dan monster dalam dirimu tak lagi berdaya kala diajak ke pasar malam dengan bianglala dan mainan yang untuk dikantongi tinggal bilang saja.

4. Berpura-puralah tuli. Barangkali engkau akan mendengar ruang angkasa mendadak kerempeng ditinggalkan suara-suara cempreng berhiaskan ompong itu.

5. Berpura-puralah buta. Jemari tangan dan pensil yang akrab engkau gigiti pun pasti terpingkal pada 5 yang disangka S dan S yang disangka 5.

*Jangan berpura-pura ingin kembali ke masa kanak-kanak jika Anda sendiri masih kekanak-kanakan.

PuspawarnaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang