Naruto @ Masashi Kishimoto
Pair : Sasu(fem!)Naru
Rate : M, etc.
Genre : Kingdom, dll.
Dan dll lagi...
Welcome new readers
(づ ̄ ³ ̄)づ.
.
.
Bab 01
Suasana meriah memenuhi kerajaan Namikaze, atas kemenangan yang diraih pasukannya melawan kerajaan Uzugakure. Pesta digelar tiga hari tiga malam untuk merayakannya.
Raja Namikaze Minato, menatap abdinya di atas tahtanya. Ucapan-ucapan selamat dihanturkan tiada henti atas kemenangan yang dipimpinnya. "Yang Mulia, semoga panjang umur seribu tahun. Kami mengucapkan selamat atas kemenangan Yang Mulia, menahklukan kerajaan musuh!" ucap salah satu perdana menteri, sebagai perwakilan.
Raja Minato hanya tersenyum maklum. Ia mengangkat satu tangan, sebagai balasan ucapan terima kasih. Perdana menteri dan pejabat, hanya tersenyum sebagai balasan, sisanya menyeringai, karena mereka bisa dilirik oleh sang penguasa kerajaan. Mungkin dengan begini, mereka bisa mengambil hati sang raja, dengan dinaikan jabatan mereka, misalnya.
Permaisuri yang duduk di kursi tahta di sampingnya, hanya bisa tersenyum dengan anggun. Ia tahu, semua ini akan dialaminya. Raja tidak akan serepot ini jika hanya untuk merayakan kemenangan dalam menguasai kerajaan musuh, di balik semua ini pasti ada hal yang diinginkan sang raja. Batin sang permaisuri, di dalam hati. Ia hanya perlu menunggu kelanjutan arah pembicaraan ini.
"Aku akan menikahi putri dari kerajaan Uzu yang sudah kutahklukan. Ia akan menjadi selirku." ucap raja dengan nada penuh bangga. Hal ini sudah menjadi lumrah, jika sang raja yang sudah menguasai kerajaan musuh dan bila ia merasa tertarik dengan salah satu putri dari kerajaan musuh, sang raja akan membawa tawanan tersebut untuk dijadikan budak ataupun dijadikan selir, bila itu perempuan.
Ternyata benar. Yang Mulia akan mengambil selir, lagi. Batin permaisuri, lagi. Ia tahu, rajanya akan mengambil selir lagi entah untuk yang ke berapa kali, ia tak tahu. Permaisuri hanya bisa menampilkan senyum menawannya, untuk menutupi setiap luka yang mulai terbuka kembali.
Raja Minato menoleh ke arah kirinya dengan tatapan penuh harap. "Apa kau keberatan, Permaisuri?" tanya raja Minato, meminta persetujuan dari istri pertamanya.
"Hamba tidak bisa menolak, jika Yang Mulia itu inginkan." balas sang permaisuri, dengan suara yang tertata diiringi senyum anggunnya. Meski di dalam hati yang terdalam, ia mencoba menolak semua ini.
"Terima kasih. Kau yang paling mengerti aku, Permaisuri Sara." ucapnya, diiringi senyum bahagia Yang Mulia.
Dan dalam hitungan hari, perayaan pernikahan sang rajapun digelar. Berbagai ucapan selamat untuk kemenangan dan pernikahan dengan selirnya, silih berganti dihanturkan para abdi setianya. Hadiah dari para abdinyapun terus berdatangan, berharap mampu meluluhkan hati sang raja demi kepentingan pribadi masing-masing mereka.
Setelah perayaan pesta pernikahan dan sekaligus pengangkatan selir barunya, Kushina Uzumaki. Raja Minato dikaruniai seorang putri cantik yang menggemaskan, hampir sembilan puluh persen ciri khas di dirinya ada pada bayi mungil itu. Bersamaan dengan itu pula, Raja Minato memberikan nama dan gelarnya pada putrinya. Namikaze Naruto.
Dan untuk Permaisuri Sara, Raja Minato dan permaisuri sudah dikaruniai seorang putri yang diberi nama Namikaze Shion. Umur Putri Shion dan Putri Naruto terpaut tiga tahun, namun Shion sudah mengakrabkan diri sejak kelahirannya Naruto. Dia berharap memiliki seorang adik yang mungil, cantik, dan menggemaskan untuk menjadi teman bermainnya. Dan semua itu dikabulkan dengan adanya kehadiran bayi mungil Naruto.
KAMU SEDANG MEMBACA
Jenderal & Putra Mahkota
Fanfiction[END] Menceritakan kehidupan Uzumaki Naruto, putri dari Selir Uzumaki Kushina dan Raja Namikaze Minato. Selain status sebagai putri dari kerajaan Namikaze, Naruto juga adalah seorang Jenderal Perang. Keselamatan Putri Shion, putri dari Permaisuri Na...