Penghuni Kos Bahagia

43.6K 1.7K 22
                                    

Warning: Penting dibaca sampai selesai dan patuhi semua aturannya!

Ada pepatah bilang tidak kenal maka tidak sayang. Karena itu kuberi sedikit spoiler siapa saja penghuni Kos Bahagia. Setelah selesai membaca chapter ini, harap kunci rapat-rapat semua informasi yang kalian tahu. Jangan bicarakan sepatah kata pun informasi dari chapter ini ke penghuni lain. Nanti kamu dikenakan sanksi!

Lantai Bawah

1. Victoria (Vic / Baby Girl)

Penghuni paling baru dan merupakan penghuni termuda.

Saat ini berstatus mahasiswi aktif di Universitas Lima Cakrawala dan punya pekerjaan sampingan sebagai selebgram dengan 13,000 followers. Para penggemarnya menamai diri mereka 'Kesayangan' dan sosok Vic adalah kekasih bersama. Dia punya akun Twitter diaryofnona_v yang dirahasiakan dari semua followersnya. Akun ini dijalankan sejak SMA dan jumlah followersnya stuck di angka 1250.

Setiap bulan, dia akan membuka pre-order khusus foto-foto dirinya ke penggemar VIP. Semakin mahal harga paket, semakin banyak keuntungan yang didapatkan para VIPs. Mau tau apa saja keuntungannya? Pilih opsi 'Dinner' saat check out.

2. Karina (Baby Queen)

Penghuni kamar nomor 2B.

Pekerja kantoran yang menjalin hubungan beda agama dan ditentang orang tua.

Hobinya berhubungan dengan kesehatan; mencoba tips diet terbaru, yoga, senam aerobik, dan kadang suka ikut-ikutan puasa makan. Tidak lupa memborong berbagai pil dan minuman yang klaimnya bisa menambah tinggi badan. Kesibukannya di kantor tidak membuat jaringan informasinya tersendat. Kalau butuh info tentang penghuni lain, bisa ketok kamar 2B.

3. Alice (Bukan nama sebenarnya / Just Baby)

Penghuni kamar 3B yang jarang pulang. Semenjak Covid dan WFH, dia pulang ke kampung halaman di Surabaya.

4. Fathia (Ms. Netijen / Baby Sugar)

Satu-satunya hijaber yang akun Instagramnya sudah centang dan di-endorse oleh banyak olshop. Tapi di mata penghuni lain, Fathia adalah Netijen.

Dia sering negur Vic karena dirasa selera pakaiannya terlalu mengumbar aurat, tapi nggak pernah protes kalau para penghuni cowok mondar-mandir tanpa atasan. Sebelum pandemi, dia bekerja di sebuah perusahaan kosmetik. Makanya sering bawa pulang dan mereview produk kosmetik perusahaan saingan dengan tambahan 'Teh'. Oops!


Lantai Atas


1. Alexander Robyn

Di antara penghuni LAKIK lainnya, Robyn urutan ke-2 paling muda. Sebagai dokter umum, dia aktif jaga klinik dan selama pandemi dia berstatus relawan di rumah sakit kampus.

Statusnya sebagai mantannya Victoria membuat penghuni lain maklum kalau mereka sering kepergok lagi berduaan di dapur atau lagi berantem karena ngebahas makanan.

Menurut poling penghuni, Robyn adalah penghuni terganteng.Namun, fakta ini sering diprotes sama kaum LAKIK lain .


2. Fabian Efraim

Semua orang menjuluki 'The Stone'.

Orangnya jarang berekspresi, ngomong seperlunya, tapi sekalinya ngomong bisa bikin orang depresi. Waktu lulus kuliah dapat gelar cum laude dan sekarang menggantikan salah satu dosen di kampusnya yang cuti. Menurut Jacob, Fabian is his style and he would date him any time.

Tanpa sepengetahuan penghuni lain, Fabian pernah tunangan dan ditinggal selingkuh sehari sebelum hari pernikahan. Sejauh ini penghuni KB taunya dia nggak laku karena batu banget.


2. Ganesa Hutama (Gen / The Real Kos' Owner)

Mengaku penghuni paling ganteng dan nggak ada saingan. Satu almamater waktu sekolah sama Robyn, tapi nggak pernah teguran karena beda geng. Panggilan 'Baby' khusus dia berikan untuk penghuni perempuan. Jangan ditanya kenapa.

Selama tiga bulan nggak pulang karena ngiterin pulau Jawa sama Jeep kesayangannya. Karena nggak punya kerjaan, sehari-hari cuma ngabisin waktu di kamar atau di ruang tengah sambil ngegonjreng ukulele.

Ganesa nggak bisa nyanyi.

Kos ini dirintis sejak awal dia kuliah dan modalnya dari ayahnya yang direktur rumah sakit. Dibantu adiknya yang jago hitung-hitungan, dia mengelola KB dengan tujuan menjadikan KB rumah keduanya. Tapi, fakta bahwa dia adalah owner sebenarnya dirahasiakan. Penghuni lain taunya dia adalah penghuni yang paling dipercaya Ibu Kos, sehingga semua keluhan penghuni harus melalui Ganesa sebelum diteruskan ke Ibu Kos.


3. Jacob Reid (Jack / Mom)

Nggak ada yang tau Jacob kerja apa. Sehari-hari dia pergi dari jam 8 dan pulang jam 6-7 sore. Pacarnya Jacob sedang merintis karir dan diketahui sering ngirimin makanan buat seluruh penghuni kos.

He's a good listener dan memegang hampir seluruh rahasia penghuni kos.

Better be careful around him.


4. Michael Wicaksana (Mike, Mickey)

Duda anak satu yang kehilangan hak asuh anak. Mantan istri dan anaknya sekarang pindah ke Jogja. Every once in a while, Mike bakal berkunjung ke Jogja untuk ketemu anaknya.

Mike bekerja di perusahaan penerbitan dan setiap kali dia pulang bawa buku baru pasti dikasih ke Vic. Karena dia nggak suka baca buku. Kalau komik masih bisa dia toleransi.

Ada kabar yang beredar,Mike bercerai karena istrinya jengkel dengan hobi Mike yang mengoleksi action figurekarakter idol wanita. Tapi, semakin lama mengenal Mike, para penghuni yakinkabar itu benar adanya.


Gimana?
Sudah kenal sama semua penghuninya, 'kan?
Semoga kalian bisa betah di tempat baru ini, ya. ^^

P.S: Kalau mau lihat siapa-siapa saja cast-nya, boleh cek twitter bananavora atau instagram 39kmp

Published: May 15th, 2021
Edited: August 7th, 2021

When He Text You After MidnightTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang