[11.2]

10K 1.5K 388
                                    

Mark dan Sungchan ini sudah berada di South, beruntungnya mereka karena kondisi tengah malam seperti ini membuat lingkungan sekitarnya sepi

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Mark dan Sungchan ini sudah berada di South, beruntungnya mereka karena kondisi tengah malam seperti ini membuat lingkungan sekitarnya sepi.

Sungchan juga sudah mulai pulih dari luka-lukanya walaupun pakainnya jadi lusuh dan terdapat bekas luka bakar di punggung dan kakinya.

"Hyung, apa kau tidak merasa aneh?" Tanya Sungchan tiba-tiba.

"Aneh? Aneh apa?"

Sungchan jalan mendahului Mark, ia menutup dan membuka kembalu matanya, memperlihatkan mata merahnya.

Sungchan menatap sekitarnya, tapi sayangnya ia tidak menemukan apapun.

"Memangnya ada apa?" Tanya Mark.

"Tempat ini terlalu sunyi, hyung. Biasanya di tempat kita akan ada lebih dari 50 vampir atau manusia yang berkeliaran malam hari. Tapi kenapa disini sangat sunyi?"

Benar juga. Vampir terbiasa hidup dimalam hari, walaupun mereka juga memiliki rasa kantuk, tapi malam tetaplah sahabat mereka untuk berburu. Dan benar saja, tempat ini tidak ada satupun manusia ataupun vampir didalamnya.

"Apa kita perlu periksa sekitar?" Tanya Sungchan.

Mark mengangguk, "Ya, takutnya terjadi sesuatu dengan penduduk disini."

Baru saja Mark berbicara, tiba-tiba ada seorang perempuan muda melintas didepan mereka. Ia memeluk dirinha sendiri, ia seperti kebingungan.

Mark pun menghampiri perempuan itu. "Kau tak apa?"

Perempuan itu menoleh, seketika matanya bergetar ketakutan. Ia pun melirik sekitarnya dengan waspada.

"Jangan apa-apakan aku... aku mohon... jangan lagi...." Gemetar perempuan itu.

Mark hanya menatap aneh perempuan itu. Dia kenapa?

"Tunggu, kau kenapa? A-aku tidak berniat jahat padamu."

Sungchan tidak mengikuti hyungnya, ia merasa ada yang aneh dengan perempuan itu.

Sungchan pun berusaha mengoptimalkan kekuatan panca indranya. Ia merasa aneh lagi, kenapa dari suasana sesepi ini tiba-tiba ada perempuan aneh yang ketakutan.

Sungchan berusaha melihat sekitaran hyungnya, ia berusaha untuk waspada.

"Dia... dia jahat! Jahat! Pergi! AAAAAAAAA"

Mark memundurkan badannya. Ia terkejut saat perempuan itu berteriak dengan tulang-tulangnya yang bergemelutuk.

Krak! Krak!

Tubuh perempuan itu menyusut, tubuhnya sudah mulai berubah menjadi aneh.

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
The Jungs Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang