Happy Reading❤
¤¤¤¤Bruk!!
Belum sempat menyelesaikan kalimatnya, Syella sudah pingsan terlebih dahulu.
"Woy bantuin jangan ngeliatin aja bangke!" ucap Sabrina yang khawatir melihat wajah pucat pasi milik Syella.
Arya yang melihatnya tak tinggal diam, ia menerobos kerumunan lalu mengangkat Syella menuju ke uks, yang diikuti oleh yang lainnya.
"Woy gimana keadaannya?" tanya Vino pada petugas pmr yang bertugas.
"Gapapa kok kak, bentar lagi sadar," jawabnya dan langsung bergegas keluar.
"Nghh," Syella meringis ketika merasakan pusing dikepalanya.
"Eh Syella udah bangun tuh," ucap Sabrina yang mendengar ringisan Syella.
"Syel lo gak papa? Mana yang sakit?" tanya Ana.
"Aku gapapa kok cuma sedikit pusing aja."
"Syel maafin gue ya, gue gak sengaja tadi beneran deh," Eza meminta maaf.
"Eh iya kak gak papa kok," balasnya sambil tersenyum.
"Baik banget deh."
"Yaudah yang lainnya keluar aja, nanti dicariin pak Dani," ujar Audy.
"Siapa yang jaga Syella?" tanya Adit.
"Biar gue-"
"Gue," ucap Arya memotong perkataan Ana.
"Yaudah yuk keluar," mereka semua keluar menyisahkan Arya dan Syella.
"Lo gak papa kan?" tanya Arya.
"Eh iya kak gapapa kok."
"Yaudah lo istirahat aja, gue pergi dulu," Arya langsung meninggalkan Syella.
"Katanya mau nemenin, eh malah ditinggal," Syella mendengus kesal melihat Arya yang benar benar pergi.
Syella memilih memejamkan matanya karena merasakan pusing yang kembali menyerangnya. Tak lama Syella membuka matanya ketika mendengar langkah kaki mendekat kearahnya.
"Makan," Arya mendekati Syella dan menyerahkan semangkuk bubur yang berada di tangannya.
"Oh iya, makasih kak," Syella mengambil bubur di tangan Arya dan memulai makannya.
"Lo tidur aja, bentar lagi istirahat temen lo mau kesini."
"Oke."
Sedangkan disisi lain para murid mulai mengikuti pelajaran olahraga.
"Syella sama Arya kemana?" tanya pak Dani yang sedari tadi tidak melihat kehadiran Syella.
"Syella di uks pak sakit, kalau Arya di uks juga."
"Oh yasudah, kita bisa mulai pelajaran olahraga kali ini."
"Silahkan melakukan pemanasan dulu, setelah itu kita akan latihan bermain basket," lanjutnya.
"Baik pak," ujar para murid yang langsung melakukan apa yang disuruh oleh pak Dani.
▪▪▪▪
"Kita ke Syella yuk," ajak Ana pada Audy dan Sabrina.
"Ayok," ucap bersamaan, mereka menghentikan langkahnya ketika mendengar ada yang memanggil.
"Kalian mau kemana?" tanya Adit pada ketiga perempuan yang tak lain adalah Ana dan lainnya.
"Kita mau ke Syella kak."
"Kita ikut, kan Arya juga ada disana."
"Ohh yaudah ayo kak."
KAMU SEDANG MEMBACA
Sofferenza [END]
Teen Fiction[Follow dulu sebelum membaca🤗] Jika keluarga berpotensi menorehkan luka, lantas apa gunanya rumah yang kalian sebut sebagai tempat berbagi suka duka? ____________ Sofferenza dalam bahasa Italia yang memiliki arti penderitaan. Penasaran sama cerita...