Flora dan Christy kini sedang di perjalanan, terlihat hening suasana mobil itu, walau ada samaran suara lagu yang menghiasi, tapi tetap saja, Christy masih merasa canggung.
"Abang lo emang galak gitu?" Tanya flora memulai pembicaraan.
"Nggak sih, dia marah aja gua ga ijin pulang bareng lo tadi" jawab Christy apa adanya.
"Maaf ya"
Christy menatap flora bingung, kenapa dia meminta maaf??
"Kenapa??"
"Gara-gara tadi sora, abang lu jadi marah" ucap florian masih fokus menyetir.
"Gapapa, lagian juga kalo gada lu, gua takut juga" jawab Christy dengan cengengesan.
"Dasar penakut!" Celetuk flora sambil terkekeh.
Beberapa menit mereka menuju toko buku Gramedia, akhirnya mereka sampai juga, dengan cepat flora memarkir kan mobilnya, dan ikut turun dengan Christy menuju toko buku.
30 menit Christy mengelilingi toko tersebut, bahkan flora sampai capek sendiri melihatnya.
"Christy!"
Christy menoleh kearah belakang, dan berhenti berjalan.
"Ha??"
"Perasaan udah lewatin rak ini 3 kali"
"Sabar, masih belom nemu gua" jawab Christy kembali berjalan.
"Haadeh!!"
Setelah lebih dari 40 menit, akhrinya ketemu juga apa yang Christy cari.
"Nah ketemu kau!"
"Astaga naga samber geledek!"
"Kenapa??" Tanya Christy kepada Florian.
"Cuma nyari ini?? Ga bilang dari tadi gua liat!" Ucap flora.
"Yaa maaf hehe" jawab Christy sambil tersenyum tak berdosa.
"Yaudah aku, m maksud nya gua bayar dulu!" Christy berlari kearah kasir.
Flora terkekeh mendengar ucapan Christy, sedari tadi ia keceplosan mulu.
"Dasar bocil!"
Tring....tring....tring.....
Ponsel flora tiba-tiba berdering, ia ingin mengangkat telfon itu.
"Siapa sih?"
Saat ingin membuka ponselnya, ternyata Christy sudah selesai membayar buku itu.
"Ayok flo" ajak Christy.
"Oh udah?? Ok ayo"
Mereka kembali di dalam mobil, Christy sesekali membuka buku yang ia beli, ia melihat dan membaca buku itu.
"Mau cari makan apa gimana?"
Christy menutup buku itu, ia melihat jam, terlihat sudah jam 20.47.
"Pulang aja, hampir jam sembilan!" Jawab Christy.
"Ok pulang!"
Saat sampai di depan gerbang, flora di kejutkan dengan kedua abang Christy yang sudah standby di depan pintu.
"Hahaha, abang lo sayang banget ama lo, liat udh di tungguin!" Ucap flora.
"Hah, mereka emang gitu, yaudah gua duluan, makasih ya, maaf ngerepotin!" Ucap Christy sambil ingin keluar dari mobil flora.
"Sama-sama, malah seneng gua di repotin, gada kegiatan juga di rumah!" Ucap flora terkekeh.
"Ok, makasih ya flo" ucap Christy dari luar mobil.
KAMU SEDANG MEMBACA
Z.A.C (End)
RandomTiga anak keluarga kayaraya se Indonesia, anak dari bapak Gracio Harlan Mahara, dan Ibu Shani Indira Putri, memiliki 3 anak, dua laki-laki dan satu perempuan, tak luput dari kecantikan dan kegantengan paras ayah dan ibunya, anak-anak mereka juga tak...