Sumpah pemuda pemudi.
Bukan sumpah 'i love u. I cant life without you' padahal pas putus msh hidup aja tuh, ga mati mati.
*Sumpah untk Berbangsa Satu, Bertanah Air Satu dan Berbahasa Satu.
Berbangsa Satu artinya apapun suku bangsa kita itu dikesampingkan. Dan melebur segala perbedaan dalam Bangsa Indonesia.
*Bertanah Air Satu. Artinya di manapun kamu tinggal, di luar negri sekalipun, di pulau terpencil pun, di kota metropolitan juga its doesnt matter. Gak masalah. Bukan hal yg harus diperdebatkan, bukan yg perlu ditutupi karena malu, dan tak perlu dibanggakan juga. Tetap saja kita adalah NKRI. Negara Kesatuan Republik Indonesia. Artinya ga ada itu operasi kota x merdeka, operasi daerah y merdeka. Bahkan otonomi daerah dan status daerah Istimewa tak memjadikanmu spesial. Kamu tetap bagian NKRI. Istimewanya bergabung aja sama cherrybelle ya.hahaha
*Berbahasa Satu. Artinya tak masalah kamu dari daerah manapun, dengan bahasa daerah apapun. Bahasa Ibu adalah bahasa Indonesia. Jadi stop ya jadi anak alay, gunakanlah bahasa Indonesia sesuai EYD. Banggalah berbahasa Indonesia. Bahagialah kalian yg tidak perlu les bahasa Indonesia padahal kalian tinggal di Indonesia. Berbanggalah karena lidah orang Indonesia itu bisa sesuai dengan pembicaraan berbagai bahasa asing. Artinya bahasa Indonesia itu membantu kita mempelajari bahasa asing secara lisan.
28 Oktober bukanlah peringatan sumpahnya saja. Tapi ketika kita mengakui sumpah ini yg digalakan oleh pemuda seluruh Indonesia di kala itu, sebagai perwakilan kita yg hidup di era modern ini, maka kita turut berjanji menjaga Persatuan Indonesia. Turut bangga atas negara kita sendiri. Berjanji untuk membangun negeri, berjanji untuk tidak menciderai cita cita Pancasila, berjanji untuk tidak mengikari Bhinneka Tunggal Ika.
Maka dari itu, tidak peduli kamu dari mana, suku apa, beragama apa, berpendidikan apa, warna kulitnya apa, keturunan siapa, selama kamu masih mengakui Indonesia sebagai negaru, dan masih menyandang Kewarganegaraan Indonesia, jangan pernah permalukan Indonesia.
Jangan mau dipecah belah oleh apapun, well klub sepak bola manapun, boyband apapun, artis idola siapapun, politikus partai manapun, sudah selayaknya kita tinggalkan perbedaan itu. Ini Indonesia. Bukan negara sekuler yg berserikat ala bentukan penjajah dulu. Kita itu Kesatuan.
#NKRIhargaMATI.
*28102014*
KAMU SEDANG MEMBACA
Notice to my self
RandomKarena berkarya lebih penting dari sekedar penghargaan.. menghargai diri dengan berkarya tanpa mendengarkan kritikan orang yang iri.. Nb. Ga membutuhkan komentar ataupun vote.. Really do not care about that.. Baca, dan renungkan saja. Sangat bersyu...