#LifeFootPrints Part62 To Inspire at least one person

8 1 0
                                    


Kenapa dengan judulnya? ko bukan to inspire at least one people? kenapa harus paling tidak satu orang? tidak banyak orangkah?


First : Person. menunjukan pada kepribadiannya, saya tidak ingin mengubah anda sebagai manusia (people) tapi ingin mengubah kepribadian anda menjadi lebih manusiawi. banyak saya menemukan manusia tanpa rasa kemausiaan, dan binatang yang berkeprimanusiaan.

Person menunjukkan keterbukaan secara mental, secara  pikiran. bukan mengharapkan anda dekat dengan saya secara fisik, tetapi kita dekat dengan keberadaan mental. artinya, saya tidak perlu berada di sebelah anda, tidak perlu duduk dengan anda, tidak perlu meminjamkan bahu untuk anda. Tetapi anda tahu, ketika sedih, siapa yang perlu dicari, siapa yang bisa mendengarkan keluh kesah anda dari awal hingga akhir, tanpa membuat judging yang buruk.

Saya ingin menjadi orang yang mengubah anda, secara personally, walaupun saya bukan manusia yang punya kepribadiaan baik. mari kita memperbaiki personality kita.


Mengapa hanya satu orang? well naif sekali saya menjawab ini. Saya bukanlah manusia yang serakah, gila kuasa, gila hormat, gila untuk kepopuleran. Saya manusia yang masih berfikir dengan amat sangat sederhana, mengharapkan segala berjalan dengan simple saja. 

Satu orang cukup. bayangkanlah dari satu orang itu, dia mengubah orang lain, lalu lainnya lagi, lagi dan lagi. seperti siklus zombie, yang tertular adalah satu orang saja dulu kan? lalu dia menyebar menjadi satu kota penuh zombie. Sama dengan ini, berharap kebaikan, bisa ditularkan dengan cara yang baik, pada paling tidak satu orang. 

  Tahun ini saya benar benar full vegan. Tidak lagi makan segala produk dari binatang, untuk dairy milk, benar benar harus cari supplier makanan ringan vegan, segala yang berbentuk coklat dan olahannya. sulit untuk menemukannya, tetapi bukan tidak mungkin kan? 

Tahun ini saya berjanji untuk meningkatkan aktivitas yang berhubungan dengan rescue, street feeding, ataupun aktivitas sosial lainnya. Saya berjanji untuk kembali lagi ke dunia volunteer, dan menyebarkan lagi ilmu yang sudah saya terima selama ini. 

Menunggu benar benar waktunya kembali lagi ke hutan, menjadi petualang sejati. Saya benar benar menunggu waktu itu, lelah saya hidup di kota, tersesat di mall yang bahkan saya sering singgahi, tersesat diantara komplek pertokoan, dan tersesat ketika berjalan di pusat perbelanjaan lainnya. Anehnya saya tidak pernah tersesat di hutan, walaupun saya berjalan sendiri, tanpa kompas, dan tanpa hp, saya bisa menemukan jalan keluar, dengan selamat.

Bunda rita, tolonglah bantu saya bunda, saya sangat rindu dengan kalian. mohon maaf karena sudah jahat pada kalian, sudah meninggalkan kalian karena keegoan saya.




CC. Kak Adit (Aditya Abbitha Joshua Pale)- founder of Animal Hope Shelter Jakarta

Mamak Violetta Hasan - founder Violetta Rescue Pekanbaru

Kakak Efrin - founder Villanila shelter Jakarta

Dokter Susana Somali - founder Pejaten Shelter

Mereka adalah orang orang yg mengispirasiku sangat banyak, dengan kebaikan dan ketulusan mereka, menyentuh segala ego dan alasanku untuk menghindari panggilan hatiku.


Li

09092018

angka yg cantik, ketika kedua angk bulan dan tahun dijumlahkan sama dengan angka tahun..

^^

Notice to my selfTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang