Kidung Sindu
(Kesedihan di Kerajaan Sindu)Kurusetra
Perang Baratayuda hari ke12
Abimanyu tewas ditangan Jayadrata. Arjuna bersumpah dihadapan putranya yaitu Abimanyu akan membalas dendam kepada Jayadrata. Jika Arjuna tidak bisa membunuh Jayadrata sampai malam tiba, Arjuna akan mati dengan membakar diri.Pesanggrahan Kurumandala
Patih sengkuni, Begawan sempani, Jayadrata dan kartamarma menghadap Prabu Suyudana. Prabu Suyudana bersedih hati atas kematian putranya, lesmana mandrakumara dalam perang Baratayuda.
Prabu Suyudana kecewa dengan Jayadrata atas matinya lesmana mandrakumara dan memerintahkan Begawan sempani mengurung Jayadrata di ruang besi.Ditengah jalan Arjuna hendak membakar diri karena gagal menemukan Jayadrata namun dicegah oleh sri Kresna. Sri Kresna mengatakan ini adalah strateginya agar Jayadrata muncul dalam persembunyiannya dan Arjuna berhasil membunuh Jayadrata.
Taman Sindu
Dursilawati dihadap putranya, wisamuka. Wisamuka ingin membantu ayahnya, yaitu Jayadrata yg menjadi senopati kurawa melawan para Pandawa.
Patih sindulaga melaporkan bahwa Jayadrata telah mati di medan perang melawan Arjuna. Wisamuka murka dan segera meninggalkan taman Sindu membalas dendam melawan Arjuna.
Dijalan kesedihan masih menyelimuti hati Arjuna atas kematian putranya yaitu Abimanyu. Arjuna menghadap wisamuka yg ingin membalas dendam atas kematian ayahnya yaitu Jayadrata. Wajah wisamuka mengingatkan Arjuna kepada Abimanyu. Hingga akhirnya wisamuka terpental terkena panah Arjuna. Wisamuka mati dipangkuan ibunya. Arjuna merasa bersalah atas kematian wisamuka dan ia akan berjanji akan memboyong dursilawati. Namun dursilawati sudah duluan untuk membunuh diri.
KAMU SEDANG MEMBACA
Wayang_ku
Short Storykumpulan kisah kisah wayang Mahabharata, Ramayana dan cerita carangan (karangan) . . . Nguri nguri kabudayan jawi🙏 Like dan komen ya kawan😉