Golden Child's Jae Hyun & Cherry Bullet's Ji Won
"Jangan pernah mengenalkan gadis padanya kalau bukan Heo Ji Won atau di atas Heo Ji Won."
"Memangnya dia siapa?" tanya Chae Won.
"Tuan putri," jawab Dong Hyun santai. Jae Hyun yang mendengarnya hanya tersenyum tipis.
"Hah?" Chae Won tidak paham.
"Sayang, Jae Hyun ini sudah punya pacar. Dia sangat cantik, kaya raya, anggun bak tuan putri," jelas Dong Hyun.
"Sesempurna itu?"
"Lihat saja, itu orangnya datang." Dong Hyun memberi tanda dengan matanya. Jae Hyun lantas ikut menoleh.
"Hanya teman, bukan pacar," ralat Jae Hyun lalu membalas senyum Ji Won sebelum menghampirinya.
"Eh?" Chae Won lagi-lagi gagal paham.
"Belum jadi pacar juga ternyata."
© rheypp
23 Juni 2020
KAMU SEDANG MEMBACA
SWEET & SOUR
FanfictionSesuai judul, SWEET & SOUR. Jadi gak semuanya manis, ada asamnya juga. Kalo nyerempet ke pahit, anggap saja rasa tambahan. Beberapa cerita saling berhubungan, apalagi yang castnya sama. Dianjurkan untuk baca dari part terkecil.