3. Hari Pertama

2.5K 115 4
                                    

Hari ini adalah hari pertama Alana dan anak - anak lain mulai masuk sekolah kembali setelah sekian lama libur mulai dari TK, SD, SMP, SMA dan sudah ada beberapa Universitas yang juga sudah memulai semester baru.

Di kediaman Hafis Zulfan Mahendra, orang - orang dirumah itu sudah bangun kecuali Alana dan Raka padahal jam sudah menunjukan pukul 05 : 45 pagi namun Alana dan Raka belum juga bangun, tadi pagi setelah selesai sholat subuh berjamaah dimushola di rumah mereka. Yap di rumah mereka memang terdapat mushola maklum saja orang kaya.

Saat ini Hafis sudah rapi dengan menggunakan celana berwarna hitam dan kemeja berwarna abu - abu di lengkapi dengan dasi berwarna biru sedangkan jas nya belum ia pakai karena gerah katanya kalau harus dipakai sekarang. Hafis sedang duduk di ruang keluarga menonton tv acara kesukaan nya sambil menunggu kedua anaknya bangun dan makan pagi Bersama, sedangkan khansa sedang berada di dapur melakukan ritualnya sebagai seorang istri dan seorang ibu apalagi kalau bukan memasak untuk makan pagi dengan di bantu oleh dua orang ART dirumah mereka dan tiga ART yang lain membersikan rumah, dirumah mereka terdapat lima orang ART itupun karena keinginan dari Hafis katanya biar Khansa tidak kecapekan lagian untuk apa ia bekerja dan mendapatkan uang yang banyak jika istrinya kecapekan, dan Khansa memang tidak bekerja karena kata Hafis biar ia saja yang bekerja sedangkan Khansa cukup dirumah saja menjaga anak - anak.

Setelah selesai memasak Khansa meletakan masakannya di meja makan. Khansa melirik jam dinding besar dang terletak di dekat ruang keluarga sudah menunjukan pukul 05 : 45, Khansa yakin jika putra dan putrinya itu pasti belum bangun tidur dan nahluri seorang ibu memang benar keduanya belum bangun tidur. Khansa langsung memasuki kamar Raka terlebih dahulu untuk membangunkan nya karena Raka sangat sulit untuk dibangunkan, setelah mengetok pintu kamar Raka namun tidak ada sautan dari pemilik kamar langsung saja Khansa membuka pintu kamarnya "Bang bangun sekolah" ucap Khansa lembut .

" emmgh bentar lagi ya ma" jawab Raka.

"Nggak ada bentar lagi bang, papa di bawah sudah siap. Cepat kamu mandi nanti kamu terlambat datang kesekolah" kata Khansa. Sambil mengucek matanya Raka dengan setengah sadar langsung duduk menghadap kearah mamanya karena jika sudah mendengar papanya sudah rapi pasti hari sudah pagi "emang udah jam berapa ma??" tanya Raka.

" Jam 05 : 45 bang kalau tadi sekarang pasti sudah lebih" ucap sang mama.

" ha, ya udah ma Raka mandi dulu" kata Raka sambil berjalan menuju kamar mandi meninggalkan sang mama. Khansa langsung keluar dari kamar Raka sekarang ia menuju kamar sang putri dan Khansa bersyukur ternyata putrinya sudah selesai mandi dan sudah berpakaian lengkap dengan seragam SMA Rajawali dan tentunya sudah siap untuk berangkat sekolah.

" pagi sayang, udah siap aja anak mama" sapa Khansa seraya mencium kening sang putri.

" ia ma, hari pertama sekolah harus cepat dong hehe" jawab Alana sambil mencium pipi kiri dan kanan sang mama.

"Ya udah ayo kita kebawah sekarang papa udah ada dibawah" ajak Khansa dan langsung di ikuti oleh Alana.

Setelah turun dari kamarnya Alan dan mamanya langsung menuju meja makan dan sang papa sudah ada di meja makan. "Pagi papa" sapa Alana dan langsung mencium pipi sang papa.

" pagi sayang" jawab sang papa dan mencium pipi putrinya itu. Alana langsung duduk disamping sang mama "Abang mana ma?? Belum bangun ??" tanya Alana.

" Abang di kamarnya masih siap - siap, kita tunggu sebentar ya" ucap sang mama.

"Oke ma, dasar abang bangun nya telat gimana kalau aku telat datang ke sekolah" ucap Alana.

" pagi semua" sapa Raka yang tiba - tiba datang.

"Pagi bang" sapa semuanya, Raka langsung duduk disamping papanya. Setelah selesai makan mereka melakukan aktifitas masing - masing. Mereka bertiga berpamitan dengan sang mama "papa berangkat kerja dulu ya" kata Hafis pada istrinya sambil mencium kening sang istri dan Khansa mencium punggung tangan sang suami.

LangitTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang