34

345 35 16
                                    

Jiaqi dan Chengxin duduk di atas kasur sambil menyender satu sama lain.

Chengxin meletakkan kepalanya di bahu lebar Jiaqi, membiarkan aroma mint sosok tersebut mengobati rasa rindunya yang selama ini menemaninya dengan setia.

Ia menolehkan kepalanya ke arah jendela. Bintang masih berhamburan di langit malam.

"Lihat! Akhir-akhir ini jarang bisa melihat bintang. Tapi malam ini mereka muncul seolah menyambutmu." tunjuk Chengxin sambil menoleh sekilas ke arah Jiaqi.

"Mereka muncul karena tau kau akan tersenyum lagi. Kan teman mereka ada di sini."

Chengxin menoleh, dan Jiaqi langsung menoel ujung hidungnya. Ia mendengus.

"Kau masih menyimpan gombalan murahanmu itu, huh..."

Jiaqi menggelitiki pinggang Chengxin, membuat sosok itu langsung jatuh terlentang di kasur sambil menahan tawanya.

"Hentikan... Ahahahaha! Hentikan!! Nanti Xiaobao merasa sedang naik roller coaster! Bagaimana kalau dia muntah di dalam perutku."

Tawa Jiaqi meledak.

"Mana ada!"

Ia menarik lengan Chengxin, dan keduanya kembali duduk, saling bersandar. Hanya sebentar saja, mereka ingin terus bersama seperti ini.


"Oh, iya... Xiaobao...- Kau ingin memberinya nama seperti apa?"

Chengxin sontak menoleh, dan Jiaqi sudah tersenyum ke arahnya.

"Tidakkah kita seharusnya memberi dia nama resmi?" lanjutnya.

Chengxin tertegun sejenak, sebelum akhirnya tertawa lebar dan mengangguk.

"Eum!"

"Kau ingin nama seperti apa?"

Chengxin nampak berpikir, kemudian berkata.

"Jiaxin?"

"Jiaxin?"

"Eum. Diambil dari nama kita, Jiaqi dan Chengxin...- Jadilah Jiaxin!"

Ia mengubah posisi duduknya jadi berhadapan dengan Jiaqi, lalu menjelaskan.

"Aku berharap kita bertiga akan selalu bersama selamanya. Meski terpisah, Jiaxin yang akan mengantarkan kita untuk bertemu kembali...- Jiaxin adalah darah kita yang saling terhubung... 'Xin' ditulis dengan huruf 'Kai xin' yang berarti kebahagiaan...-"

Chengxin tersenyum antusias.





"Kebahagiaan yang akan menghapus rasa sakit...- Jiaxin!!"





Jiaqi terdiam.

Sungguh ia terpukau.

Siapa yang menyangka bahwa nama 'Jiaxin' akan menyimpan makna yang dalam dan luar biasa seperti itu.

"Apa selama ini... kau sudah memikirkan nama ini?" tanyanya.

Chengxin tersipu.

"Tiba-tiba terlintas saja, hehe..."

Red Organdy 2 | QiXin ft. XiangLin ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang