Sebelum membaca alangkah baiknya tekan tombol vote terlebih dahulu😊
Setelah itu?
Selamat membaca😍
Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.
Sekolah dihebohkan karena pagi ini Zeno kedapatan membonceng seorang gadis di atas motor kesayangannya. Yang lebih mencengangkan lagi, gadis itu adalah Peony. Semua murid di sekolah tahu bagaimana perseteruan antara Peony dan Cath-mantan pacar Zeno. Melihat Zeno kini menggandeng tangan Peony membuat semua orang berspekulasi bahwa Peony dan Zeno telah berpacaran.
Gila! Baru putus kemarin udah gandeng yang baru besoknya.
Berarti Cath beneran udah dibuang ya?
Iyalah. Sekarang dia gak bisa seenaknya lagi karena udah gak punya Zeno di belakangnya.
Peony bakal jadi queen baru?
Kayaknya Zeno lebih sayang sama Peony dibanding Cath.
Bukannya Zeno benci Peony ya?
Benci sama cinta beda tipis.
Peony mencoba menulikan telinganya. Dia berjalan santai sembari bergandengan tangan dengan Zeno. Peony sebenarnya tidak suka ide Zeno yang ingin mengantar-jemputnya mulai sekarang, namun setelah dia pikirkan lagi ini sebuah keuntungan juga. Cath bisa terbakar api cemburu karena dulu dia jarang diantar-jemput Zeno. Jadi, pasti setelah berita ini menyebar bisa dipastikan Cath akan menggila.
Berbeda dengan suasana hati Zeno yang sedang berbunga, Braga yang berdiri tak jauh dari Peony dan Zeno menatap keduanya dengan tatapan marah juga kecewa. Kenapa Peony tega mempermainkan dirinya? Dia bilang butuh waktu berpikir untuk menerima atau menolaknya, tetapi apa yang dia lihat hari ini menunjukan bahwa Peony pasti akan menolaknya.
"Cewek sialan!" Cath datang dan langsung menarik rambut Peony. Zeno yang berada di sebelah Peony segera menyentak kasar tangan Cath. "Jangan sentuh pacar gue!"
Cath menatap Zeno dengan pandangan tak percaya lalu melihat ke arah Peony bengis. "INI TUJUAN LO?" Dengan kedua tangan yang terkepal karena menahan marah.
"TUJUAN LO EMANG MAU REBUT ZENO DARI GUE? DASAR JALANG!"
"CATH! JAGA OMONGAN LO!" Zeno, untuk pertama kalinya membentak Cath di hadapan banyak orang. Hal itu semakin memperkuat dugaan bahwa Cath bukan orang spesial lagi untuk Zeno.
Cath menoleh ke arah Zeno cepat. "Lo cuma dimanfaatin sama cewek sialan ini! Sadar Zeno!"
Peony malah terkekeh geli membuat orang-orang memandanginya dengan aneh. "Ngaca wahai kucing garong! Lo juga manfaatin Zeno selama ini. Kalo lo boleh, kenapa gue enggak?" Peony menaikan satu alisnya.