Kerusuhan grup chat TB (ft. Cakra) tempo hari tidak justru membuat Dirgantara menjadi lebih baik. Setiap hari ia mencoba terus untuk menghubungi Andisha, bahkan di sela waktu kosongnya ia mendatangi kediaman mewah sang gadis, tetapi selalu berujung nihil.Baik Andaru dan Anjani yang merupakan kakak kandung dari sang gadis juga tidak dapat membantu.
Untuk kali ini, Andisha sangat berhasil membuat Dirga kewalahan karena silent teratmentnya. Pemuda itu lantas berpikir, apa ini karma? Pasalnya, sifat buruk itu adalah ciri khasnya ketika menghadapi masalah.
Rasakan itu, Dirgantara. Sekarang bagaimana caramu menghadapi sifat burukmu sendiri?
Bahkan pesan yang sang pemuda itu kirim, jangankan dibalas, dibaca saja tidak.
Belum lagi pusing dengan tugas koasnya, ditambah lagi dengan masalah Andisha. Benar-benar persis dengan kasus Radi. They're definitely being friends for a reason. Sampai masalah percintaan pun sama.
Tetapi, Dirga tetaplah Dirga. Dirinya mungkin merasa sudah melakukan semuanya, padahal belum seberapa. Dia merasa effortnya sudah cukup, padahal itu tidak ada apa-apanya. Pemuda itu terlalu memikirkan sesuatu yang bahkan belum tentu terjadi. Kalau tidak mencoba, tidak akan tahu hasilnya bagaimana 'kan? Nah dia adalah tipikal yang akan mundur sebelum mencoba.
Mendapat libur 2 hari, bukannya menemui Andisha, pemuda itu justru pergi ke klub malam dengan alasan untung menghilangkan kepala pusingnya. Dia sendiri yang memutuskan untuk tidak mau mendekati minuman seperti itu setelah dulu pernah mencobanya sekali, namun sekarang dia sendiri yang melanggar.
Sefrustasi apa kamu wahai Dirgantara?
Benar kata Harsa 'kan.
Dirga SD ; Suka Denial.Suara bising yang tercipta terus memenuhi indra pendengaran sang adam, tidak heran jika Dirga menutup telinganya dengan sesekali memijat pelipis. Padahal dia sangat tidak menyukai tempat bising. Momen langka: Dirga menggila.
Karena memang dasar Dirga tidak tahu apa-apa yang namanya minuman alkohol, ia asal meminta pada sang bartender untuk menyiapkan minuman yang best seller. Alhasil, baru meneguk satu gelas, langsung K.O.
Dari kejauhan, ada sepasang kekasih dan satu orang gadis lain yang terus melirik ke arah Dirga. Merasakan sepertinya sosok itu tidak asing. Setelah ketiganya benar-benar mendekat, dan melihat jelas wajah Dirga yang sudah setengah sadar itu, mereka otomatis heboh.
"Wah anjing ini beneran Dirga!" sahut sang pemuda.
"AGAK GILA NIH ANAK MENTANG-MENTANG BESOK LIBUR DIA MALAH MINUM!" respon sang gadis yang merupakan kekasih dari sang pemuda. "Hubungin Harsa sama Langit!!"
KAMU SEDANG MEMBACA
Cerita Kanvas Putih✔️
Fanfiction[ 00 LINE NCT ] Bagaikan sang pelukis yang memberi warna pada sebuah kanvas putih. Bercerita tentang keenam manusia dengan masing-masing kisahnya terhubung dengan sebuah kata yang dinamakan persahabatan, terjerat dalam lika-liku dunia yang disebut k...