Tatapan matanya Airysh melekat pada arloji yang terlingkar pada tangan kirinya.
Menyebalkan sekali, sudah satu jam lebih dia menunggu kak Ari yang janji mau menjemputnya hari ini.
Airysh mempunyai satu kakak laki-laki yang bernama Ariano, dan yang biasa akrab dipanggil Ari. Dan kakaknya itu lebih tua dua tahun darinya, dan sekarang sedang berkuliah semester empat falkutas hukum.
Dan kakaknya itu suka kasih harapan palsu. Dan suka sekali ngaret alias telat menjemput Airysh.
Sayangnya Airysh tidak bisa naik motor, kalau dia bisa. Dia tidak akan mau selalu menunggu kakaknya itu seperti orang bodoh begini. Dia pasti sudah naik motor sendiri.
Cewek itu kini sedang menunggu kakak sialannya itu di indomaret, dan sekarang dia sedang memakan popmie.
Kalian pasti bingung kenapa Airysh bisa makan popmie? Dari mana dia bisa mendapatkan air panas untuk menyeduh mienya?
Ada satu kebiasaan Airysh adalah cewek itu suka mengambil dua botol air minum ke sekolah. Botol yang pertama itu berisi air minum biasa. Dan kedua itu, dia bawa termos air panas mini.
Jadilah sekarang, Airysh makan popmie sambil duduk di ujung pojok depan halaman indomaret tersebut.
Sampai-sampai ada beberapa pengunjung yang tercengang melihatnya.
Cewek itu terlihat seperti korban banjir yang di evakuasi yang lagi kelaparan.
Tapi Airysh nggak peduli dengan orang lain. Mau mereka anggap dia sinting, gila, atau apapun itu. Yang penting dia aman dan tentram.
Dan yang terpenting dia kenyang sekarang. Setelah dia siap memakan semua mienya, cewek itu pun meminum kuah dari popmie tersebut yang rasa kari ayam.
Enak banget dah, udah ngerasa kayak di puncak gitu. Dengan cuaca mendung yang mendukung pada siang hari itu.
Kalau dingin-dingin emang enaknya makan popmie. Udah murah meriah dan nikmat lagi. Sederhana kan.
Setelah makan cewek itu pun membuang bungkusan popmienya ke tong sampah, setelah itu dia kembali berdiri di depan indomaret seperti orang bodoh lagi.
Dan ketika Airysh hendak menelepon Kak Ari tiba-tiba saja terhenti gerakan tangannya, karena ada seseorang yang menyapanya.
"Rysh, lo belum pulang?" Itu suaranya Rino.
Airysh terperanjat karena tiba-tiba Rino ada di hadapannya sekarang dengan terlihat lebih rapi pada hari ini.
Airysh sampai terpaku dengan penampilannya Rino sekarang. Cowok itu memakai kemeja kotak-kotak berwarna variasi hitam dan merah dan di padukan dengan celana panjang berwarna hitam. Dan cowok itu memakai sepatu adidas berwarna putih.
"Loh kok bengong? Abis kena hipnotis? Tanya Rino kemudian sambil memegang keningnya Airysh sebentar.
Dan Airysh segera saja terkesiap, kemudian dia menjauhkan dirinya sedikit dari Rino.
"Lo kok bisa rapi gini?" Tanya Airysh kemudian sambil terus menatap penampilannya Rino dari atas ke bawah dan dari bawah ke atas lagi.
Rino malah tersenyum dengan penuh bangga, "kenapa? Gue keliatan ganteng ya kayak oppa-oppa drama lo?" Tanyanya setelah itu sambil memamerkan sederetan gigi putihnya.
Airysh segera saja tak setuju dan menatap Rino dengan geli, "lo mirip kakek gayung yang iya nya!" Balasnya.
Rino mencibir, "kok lo belum pulang?"
Airysh memutar kedua bola matanya dengan jengkel, "gue tunggu kakak gue.." Jawabnya kemudian dengan kesal.
Rino pun segera terkekeh pelan, "kasihan.. Dia lupa mungkin punya adek!" Ejeknya kemudian.
KAMU SEDANG MEMBACA
Bendahara VS Sweet Gamer (Completed)
Humor[Completed] [Sequel Ketua Kelas VS Perusuh Kelas] Siap-siap gemas dengan Rino gamer manis yang setiap hari bikin Airysh yang merupakan bendahara kelasnya jengah. Kerjaannya Rino itu hanyalah main game dan sangat susah sekali membayar uang kas. Dan s...