15 - Panggilan Sayang

1.6K 138 2
                                    

Selamat membaca

Hari senin seperti biasa semua murid Sma Abimanyu selalu ricuh karna tidak sedikit murid yang berlari kesana kemari karna melupakan sesuatu, entah itu dasi, sabuk, ataupun topi. Seperti Lensi sekarang ini, ia sekarang tengah sibuk menanyakan kepada Livia entah sudah berapa kali ia bertanya.

"Vi dasi gue rapih gak?"

"Vi Topi gue miring kagak?"

"Vi--"

"Berisik nyet!"sungut Livia membuat Lensi nyengir sambil mengangkat dua jarinya berbentuk 'V'.

Dena yang melihat itu hanya geleng geleng kepala. Ia kini sudah rapi dengan jas osisnya.

'Panggilan kepada anggota Osis harap berkumpul di lapangan'

Panggilan toa itu membuat Dena segera beranjak dari kursinya.

"Gue duluan,"pamit Dena membuat sahabatnya hanya mengangguk.

Dena pun segera berjalan menuju lapangan outdor yang berada di tengah tengah sekolahnya.

Sesampainya di lapangan semua anggota Osis sudah sibuk mempersiapkan lapangan. Dena pun berjalan kearah Ledya yang tengah sibuk membenarkan tambang bendera.

***

'panggilan kepada seluruh siswa harap segera menuju lapangan, karna upacara akan segera dimulai'

Semua murid berbondong bondong memasuki lapangan upacara. Ada yang berlari, ada yang berjalan santai, dan ada pula yang terlihat tergesa gesa berjalan namun tidak berlari.

Mata Dena menangkap segerombolan lelaki yang tak lain dan tak bukan adalah Alta dkk.

Namun intruksi Kelvin membuat pandangan Dena segera pada semua murid. Dena memandang murid Sma Abm itu datar membuat siapa saja yang melihat tidak dapat berkutik.

"CEPAT!! 1!! 2!!---"teriak Kelvin tegas membuat para murid langsung kucar kacir.

"3!!"

Dalam hitungan ketiga semua murid sudah berjejer rapi di hadapan Dena.

"Siap!"tegas Dena lalu keluar lapangan.

Petugas upacara yang sekarang kebagian kelas XI Mipa 2 itu kini sudah menghela nafas agar tidak gugup.

Lalu PinUp pun segera maju dua langkah lalu berteriak,"UPACARA DIMULAI!"

***

Upacara selesai. Namun, semua murid masih di lapangan karna ada sebuah pengumuman penting yang akan dibicarakan oleh Bpk. Husein Dermawan selaku pembina Osis.

"Assalamualaikun Wr. Wb."

"Waalaikumsalam Wr. Wb,"jawab semua murid yang beragama islam.

"Berdirinya saya disini akan menyampaikan karna kelas 12 sekarang sudah mulai memasuki akhir semester ganjil. Maka dari itu saya akan memberitahu kan pada seluruh siswa ataupun siswi kelas 10 Sma Abimanyu yang berminat untuk ikut Ekstrakulikuler Osis segera hubungi saya ataupun Kak Dena di ruang Osis dan bulan depan kita akan memulai pemilihan Calon Ketos dan Waketos baru untuk Sma kita. Tetapi Kak Dena masih berjabatan sebagai Ketos dan Kak Kelvin sebagai Waketos untuk bulan ini. Sekian dari saya selamat siang."

DeLta [Completed]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang