10 - Alter ego?

2.1K 165 1
                                    

Selamat membaca

"Eunghh."

Alta mengerjap ngerjapkan matanya untuk menkontraskan cahaya yang masuk kedalam bola matanya.

Setelah sepenuhnya sadar ia pun beranjak dari kasurnya lalu berjalan gontai ke kamar mandi.

Setelah selesai mandi ia pun turun menuju meja makan menemui keluarganya yang sedang bersiap siap untuk sarapan.

***

"Good Morning my family,"sapa Alta saat sudah sampai di ruang makan.

"Good morning to Bang,"jawab mereka semua.

"Widihh udah siap aja lu Ham,"ucap Alta saat melihat adiknnya sudah setia duduk di hadapan papi nya. Lalu, Alta pun duduk di samping Ilham dan berhadapan dengan maminya.

"Mau pake selai apa bang?"tanya Fanya.

"Emmm,"ucap Alta sambil melihat deretan selai yang berada ditengah tengah meja makan seperti : selai kacang, anggur, strobery, nanas, dll.

"Al mau selai anggur mam."

Fanya pun dengan segera memberi roti tawar itu dengan olesan selai anggur.

"Kamu tuh lama mikir pengen selai apa .. tetep aja yang dipilihnya anggur,"ucap Fanya lalu terkekeh.

"Hehe Al kan sukanya selai anggur mam kenapa masih nanya coba,"ucap Alta lalu mencebikan bibirnya.

"Idih .. mulut lo bukannya lucu malah kek bekicot bang,"ledek Ilham yang melihat Alta mengerucutkan bibirnya.

"Mamii Ilham ngeledek Al masa,"adu Alta pada Fanya.

"Eh eh udah kalian ini,"lerai Fernando saat melihat keluarganya selalu saja ramai karna anak sulungnya yang kelewat manja.

***

"Al sama Iam berangkat mi, pi assalamualaikum,"pamit Ilham sambil mencium punggung tangan kedua ortu nya. Lalu berjalan keluar rumah disusul Alta dibelakangnya.

Mereka pun menaiki motor sport nya masing masing. Karna, kemarin Alta dkk sepakat untuk memakai motor hari ini.

Alta dan Ilham pun meninggalkan pekarangan rumah keluarga Abimanyu lalu melesatkan motornya membelah jalanan ibu kota.

Sesampainya diper-empatan jalan mereka bertemu dengan motor Raka dan Kevin dari arah kanan lalu dari sebelah kiri terlihat motor Davidd dan Ovall.

Mereka pun berjalan beriringan seperti biasa dan sesampainya disekolah mereka berbondong bondong masuk kedalam kawasan SMA Abimanyu.

Banyak pekikan yang masuk kedalam indra pendengaran mereka terutama para siswi.

"Aww Altaaa ganteng bingits."

"Gilaaaa Raka lovyu3000."

"Kak Al!!"

"Oemjiii Kak All!!!"

"Kak Kevin imut bet sumpah gaboong."

DeLta [Completed]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang