"Yosh, saatnya menuju sekolah."(Akito)
Semoga saja hari ini tidak seperti kemarin.
Sambil berdoa seperti itu, aku berjalan menuju sekolah.
setelah itu, aku bertemu Yuuji dan lalu Haruki. Setelah itu, kami melanjutkan berjalan bersama dan mengobrol.
"Bagaimana Haruki, apakah kau sudah meminta pacarmu untuk membuatkan bekal."(Akito)
"Kalau soal itu....."(Haruki)
"Belum ya.."(Akito)
"Yah... Begitulah."(Haruki)
"Kau ini, bersikaplah jantan. Bukankah sudahku bilang bahwa wajar bagi sang kekasih untuk meminta bekal kepada pacarnya."(Yuuji)
"Mudah untukmu berbicara seperti itu, kau kan tidak punya pacar untuk dimintai membuatkan bekal."(Haruki)
"Aku sudah memberikanmu saran, dan kau malah mengejekku?"(Yuujii)
"Yah.... walau aku belum pernah punya pacar. Tapi, aku mengerti bagaimana sulitnya untuk memintanya."(Akito)
"Sudah kuduga dari Akito, kau pasti mengerti. Tidak seperti orang ini."(Haruki)
"Apa maksud mu, bukankah yang aku katakan itu benar. kau juga berpikir begitukan, Akito?"(Yuuji)
"Entahlah..."(Akito)
"Oi! Kau sebenarnya ada di pihak siapa?!"(Yuuji)
Hmm.. Sejauh ini, aku rasa berjalan normal.
Aku juga tidak bertemu dengan Sasaki-san, atau dengan ketua kelas.
Aku juga tidak melihat Sukihara-san hari ini. Yosh, sepertinya hari ini akan tenang.
Dan saat aku berpikir seperti itu....
Ponselku berdering. Perasaanku tidak enak.
Aku dengan gemetar melihat ponselku, dan melihat ada pesan masuk dari Sasaki-san.
Ternyata benar!!!
Bagaimana ini...
Aku dengan agak takut, membuka pesan itu, dan....
[Temui aku di belakang sekolah.](Sasaki Rino)
Sasaki-san memintaku untuk bertemu di belakang sekolah.
[Apakah sekarang?]
Aku membalas pesan Sasaki-san, dengan bertanya.
Dan lalu, dia membalas. Ohh cepat juga.
[Sekarang!!](Sasaki Rino)
"........."(Akito)
Setelah mendapatkan balasan aku memutus untuk segera pergi.
"Ahh.... Maaf, kalian duluan saja ke kelas nya, aku ada urusan."(Akito)
"Urusan apa?"(Haruki)
"Y-yah, urusan pribadi."(Akito)
"Kau pasti ingin bertemu perempuan kan!"(Yuuji)
Sial..
"Yah, baiklah kalau begitu. Ayo, Yuuji."(Haruki)
"Ehh, tunggu dulu!"(Yuuji)
Haruki mulai menyeret Yuuji yang ingin bertanya kepadaku.
Nice, Haruki!! Aku selalu bisa mengandalkan mu!
Setelah itu, aku segera pergi ketempat sasaki-san.
Dan, setelah aku sampai. Sasaki-san, sudah berdiri di sana.
KAMU SEDANG MEMBACA
Ore No Romance Ga Hajimatte Iru (OreIru)
RomanceNishima Akito, seorang pelajar SMA tahun pertama biasa yang memiliki hidup normal, namun kehidupannya berubah secara drastis saat dia bertemu dengan beberapa gadis populer di sekolah nya selama musim panas. dan secara tidak sengaja, dia juga telah m...