Chapter 23-[Alnilam]

1.2K 139 0
                                    

Sekarang Bintang sangat haus, sedangkan Aca sampai saat ini masih belum terlihat meninggalkannya bersama kantong-kantong belanjaan itu. Saat ini tenggorokan Raja benar-benar kering dia butuh air, Raja mengambil tas Aca yang ada di dekatnya  biasanya Aca membawa botol minum di tasnya. Bintang membuka tas Aca tapi bukannya menemukan botol minum Bintang malah menemukan Kotak bekas susu kemudian Bintang mengeluarkannya.

Itu kemasan kosong susu stroberi yang dia beri tadi, namun sekarang kemasan susunya penuh dengan coretan tinta hijau, dan ada stempel bertulisan matcha

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Itu kemasan kosong susu stroberi yang dia beri tadi, namun sekarang kemasan susunya penuh dengan coretan tinta hijau, dan ada stempel bertulisan matcha. Kemudian bintang membaliknya dan
Ada note "Bintang aca lebih suka susu matcha :)"

Bintang yang melihat itu merasa ada rasa yang aneh di hatinya. Dan dia bingung dengan cara pikir Aca, jika Aca tidak suka kenapa Aca tidak membuangnya saja.

Kenapa Aca harus mencoret botol susu itu seakan akan itu susu matcha?

Sedang kalut dengan pikirannya tiba tiba Aca datang membawa dua pop es di tangannya dengan cepat Bintang memasukan susu itu kembali.

"Lama banget lo ca" Ujar Bintang cemberut.

"Antri" Ujar Aca duduk di kursi disamping Raja.

"Ni buat lo" ujar Aca menyodorkan pop es rasa strawberry ke Bintang.

"Punya lo rasa apa?"

"Matcha"

"Tumben rasa nya gak sama sama punya lo?" Heran Bintang sambil meminum esnyaa.

Biasanya jika aca membelikan bintang minuman dia akan memilih kopi, jika rasa kopi tidak ada pasti dia akan menyamai rasa minuman untuk Bintang dengan punyanya, tidak peduli bintang tidak menyukainya.

"Gak ada yang rasa kopi, jadi gua beliin lo rasa strawberry deh" Ujar Aca.

Bintang hanya mengangguk walau bukan jawaban itu yang dia harapkan.

Aca sengaja memilihkan rasa strawberry untuk bintang, dia lama bukan karena antri tapi dia bingung memilih rasa untuk bintang, tadi dia memesan dua rasa matcha, setelah pesanannya selesai Aca ingat obrolan bintang tempo lalu bersama Rahma Bintang bilang matcha itu gak enak, rasa rumput.

Kemudian Aca balik lagi setelah berfikir cukup lama Aca ingat tadi saat memberi susu stroberi untuknya Bintang bilang stroberi itu enak jadi dia memutuskan membeli rasa strawberry dan meminum matcha yang sudah terlanjur dia beli dua.

"Aca" Panggil Bintang.

"Apa??" Ucap Aca terus menyedot minumannya hingga tetes terakhir.

"Gua mau nanya, lo gak suka coklat kan?"

"Alergi" Ujar Aca heran tiba-tiba raja menanyakan itu.

"Terus kenapa kemaren lo tetap makan coklat?"

"Karena kata bibi itu pilihan mama"

SIRIUSTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang