19 || Radiasi Elektromagnetik

585 186 7
                                    

Radiasi elektromagnetik ada di mana-mana. Mungkin kita tidak menyadarinya, tapi ia menjadi bagian dari kehidupan kita

Aku akan menjelaskannya kepadamu seolah-olah aku sedang berbicara dengan Jason, karena aku tahu, tidak semua orang menyukai Fisika, tetapi katanya semua orang menyukai film-film produksi Marvel (ini pendapat Jason tentu saja). Jadi mungkin aku akan menggambarkannya sedikit dramatis.

Oke ... begini, kita semua pasti tahu apa itu radiasi.

Eh, maaf, Jason pasti tidak tahu dan aku berjanji akan menjelaskannya dengan kacamata Jason. Mari mengulangnya.

Oke ... begini, radiasi adalah energi yang datang dari suatu sumber yang menyebar di Semesta dengan kecepatan cahaya. Omong-omong, kamu tahu berapa kecepatan cahaya? 299.792.458 meter per detik. PER DETIK! Itu lebih cepat dari kemampuan teleportasi—jika memang ada.

Kembali lagi, radiasi terbentuk bersama-sama ketika alam semesta tercipta.

Aku tidak akan menceritakan sejarah panjang bagaimana alam semesta tercipta, kamu bisa mempelajarinya sendiri nanti.

Tetapi informasi pentingnya, radiasi berasal dari kandungan mineral seperti uranium, thorium, dan radium yang ada pada lapisan planet-planet juga matahari.

Jadi (ini bagian menarik), oleh karena itu radiasi ada di mana-mana—karena ia terbentuk berbarengan dengan Semesta ini, ia bersumber tepat ada di bawah kita, lalu ada juga pada kekuatan terbesar galaksi kita (matahari) sampai planet-planet lain, dan ia menyebar dengan kecepatan cahaya ...

... yang mengakibatkan tidak ada titik dalam Semesta tanpa radiasi.

Maka dia—radiasi—ada di sekelilingmu; mengikutimu; di manapun itu selagi kau masih hidup ... dia ada.

Mungkin kau berpikir itu hanya hal yang biasa.

Namun sesungguhnya bukan. Sama sekali bukan hal yang biasa.

Kenapa? Karena radiasi adalah sebuah awal dari pintu masuk.

Lalu jika kita melihat radiasi dalam bentuk yang spesifik, ia seperti gelombang—benar sekali, gelombang dengan satuan frekuensi (hertz).

Kemudian sebab energi dari radiasi itu terkombinasi antara medan listrik (elektro) dan medan magnet, maka kita juga bisa menyebutnya sebagai ... radiasi elektromagnetik.

Itulah asal-usul radiasi elektromagnetik yang kusebut-sebut sejak awal.

Sekarang yang harus dipertanyakan: bagaimana jika informasi gelombang radiasi elektromagnetik—yang menembus batas ruang dan waktu—digunakan oleh mereka untuk memata-matai Semesta dan seisinya?

***

Ruangan menjadi hening. Rasanya seperti dicekik oleh sepi dan kenyataan. Namun kalau boleh diurutkan, kenyataan yang semakin dekat dengan kami rasanya membuat kami tersekat sehingga tidak mampu berbicara apa-apa.

Detik jarum jam bergerak halus, menandakan waktu tetap bergerak meskipun kami semua bergeming memikirkan kemungkinan-kemungkinan yang ada di depan. Dan bunyinya menggema ke seluruh penjuru ruangan. Sedikit mengganggu, tapi jam itu berhasil membuatku tetap waras.

Kewarasan yang berkata bahwa ini semua nyata, bukan hanya ilusi.

Padahal sebaliknya, meskipun ini semua (terlalu) nyata (dan menakutkan), aku ingin ini hanya bagian dari ilusi yang diciptakan oleh otakku.

Kemudian pada akhirnya Jason berdiri sambil memegangi kepalanya. Ia adalah orang pertama yang memecahkan kesunyian dengan ucapan, "Jane, penjelasanmu sangat-sangat-sangat membuat kepalaku ingin meledak!"

Hertz ✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang