PENJELASAN

14.1K 461 0
                                    

Sebenarnya ini adalah Draf. Namun mungkin diantara kalian masih belum mengerti apasih Werewolf? Apasih Alpha dan apasih Luna? Dan banyak lainnya. 

Jadi, disini daripada dijadikan Draf lebih baik saya buat penjelasan tentang itu. Karena dulu pada saat saya sekolah teman-teman saya selalu mengatakan tidak mengerti apa itu Werewolf.

Dan ya. Saya hanya ingin membuat kalian yang baru membaca cerita ini mengerti apa itu Werewolf.

Silahkan membaca dan memahaminya.

The Werewolf

Alpha adalah pemimpin dari sekumpulan werewolf dalam satu Pack. Werewolf yang terpilih menjadi seorang Alpha biasanya sangat kuat dan memiliki jiwa kepemimpinan. Tugas Alpha melindungi dan melakukan yang terbaik bagi rakyatnya. Alpha seorang werewolf hanya memiliki satu pasangan abadi sampai mati. Ia tidak akan bisa memilih pasangannya sendiri kecuali takdir yang sudah diberikan oleh Moon Goddess. Seorang Alpha akan sangat over protective kepada pasangannya ketika pasangannya tersakiti. Alpha juga berkuasa penuh dalam Packnya dan bisa menghukum werewolf lain yang statusnya dibawah sang Alpha.

Beta adalah pemimpin kedua setelah Alpha atau second in command. Bahasa mudahnya sih wakil dari Alpha. Ia juga ikut turun tangan mengurusi urusan Pack ketika Alpha sedang sibuk.

Gamma adalah pemimpin ketiga atau third in command yang statusnya dibawah Beta. Ia memiliki wewenang untuk melatih werewolf lainnya.

Delta dan Ceta kalau ini aku kurang tahu penjelasan dan kedudukan mereka bagaimana. Mungkin tugas mereka hampir sama seperti Gamma tapi status mereka tetap dibawah Gamma.

Luna adalah werewolf perempuan yang ditakdirkan untuk Alpha. Ia adalah pasangan abadi sang Alpha. Biasanya kalau Alpha sudah menemukan Lunanya maka ia akan segera menandainya dengan menggigit leher sang gadis, hal ini dilakukan untuk menunjukkan pada werewolf lain bahwa wanita ini sudah ada yang memiliki.

Omega adalah werewolf yang statusnya paling rendah diantara serigala yang lain. Biasanya kedudukan mereka sebagai pembantu atau pelayan.

Rogue adalah werewolf yang tidak terikat dalam Pack. Artinya mereka serigala liar yang suka menghancurkan Pack-pack kecil. Mereka sangat berbahaya. Tempat tinggalnya di gua atau di hutan-hutan. Biasanya juga mereka menjadi serigala pengintai bila ada yang memintanya.

Pack lebih mirip seperti Klan. Satu Pack hanya dipimpin oleh satu Alpha. Besar kecilnya sebuah Pack werewolf ditentukan oleh jumlah anggota mereka, semakin banyak jumlah anggotanya maka semakin kuat juga Pack tersebut.

Moon Goddess adalah dewa atau dewi yang menjodohkan werewolf laki-laki dan werewolf perempuan. Bisa juga sebagai dewa pencipta mahluk fiksi seperti werewolf, atau Tuhan lah bagi mereka.

Mate adalah pasangan abadi. Seorang werewolf laki-laki ketika menemukan Matenya maka ia akan merasa mabuk berat dan candu dengan mencium bau pasangannya saja, walau dalam jarak beberapa meter jauhnya. Bila seorang werewolf me-reject pasangannya maka ia akan merasakan sakit yang teramat sakit bahkan hidupnya bisa hancur.

Maid adalah pembantu, mungkin sebutan yang lebih baik adalah Omega.  

Schouts itu kayak wariors yg masih junior  Hunters itu biasanya yg bertugas pemburu jarak dekat

Guards itu biasanya yg ngejagain anggota kerajaan

Watcher itu biasanya manusia yang udah dipercaya sama bangsa werewolf buat urusan di dunia manusia. Jadi dia tau semua tentang werewolf itu tapi bukan bagian dari pack. Semacam asisten pribadi atau mungkin mata-mata?

Half quarter, kalau HQ itu manusia yang mempunyai nenek / buyut seorang makhluk supernatural jadi misalnya dia werewolf dia cuman kebagian sedikit kekuatannya misalnya cuman bisa baca pikiran doang / cuman punya penciuman yang tajam. Intinya dia hampir sama kayak manusia. Beda sama half yaa  

Their lives

-Didunia werewolf tidak perlu acara pernikahan karena ketika werewolf bertemu dengan Matenya maka mereka boleh langsung bersama, meskipun masih remaja. Pernikahan bagi mereka hanya formalitas saja agar diakui warganya. Namun Disini saya membuat Elgan menikahi Ariana bukan karena Formalitas, tetapi karena benar-benar mencintai dan menghargai Ariana sebagai seorang Wanita.

-Bola mata werewolf yang sedang berwujud manusia tiba-tiba berubah menjadi warna mata serigala maka mereka sedang dalam keadaan bahaya. Serigala ditubuh mereka biasanya ingin menguasai tubuh sang Werewolf untuk menyelamatkan dirinya.

-Seorang werewolf perempuan setelah bertemu dengan pasangannya maka akan mengalami masa Heat cepat atau lambat. Tubuh si wanita akan menjadi sensitive dan menginginkan sentuhan dari sang lelaki. Kesempatan ini biasanya dimanfaatkan oleh serigala laki-laki untuk menandai pasangannya.

-Wolfsbane adalah tanaman yang paling ditakuti oleh kaum werewolf. Karena dengan memakan atau membauinya saja kemungkinan mereka bisa mati.

-Kelemahan werewolf lainnya juga ada pada peluru perak. Mereka bisa mati bila ada yang menembakkan peluru perak kearah mereka.

Nah jikalau ada yang masih bingung atau mau ditanyakan silahkan bertanya ya. Jangan dipendam hehe.

Dan juga, ini hanya saya kasih penjelasan dan belum tentu mereka yang saya jelasin dimasukkan kedalam cerita. 

Btw, jangan lupa Follow karena Endingnya di PRIVATE.

Salam manis.

-OSH-

Supranatural Luna (END)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang