Karina 28 tahun, seorang wanita muda, sederhana, single parent, mempunyai putra berusia tiga tahun, Erlangga. Meskipun ditinggal suami untuk selamanya dia berusaha menjalani hidup dengan bahagia. Setelah enam bulan hidup sendiri, tiba-tiba kakak iparnya, Krisna, yang masih betah melajang di usia 34 tahun pulang ke Indonesia setelah lima tahun menuntut ilmu di negara Paman Sam. Tanpa basa basi dia menawarkan sebuah kenyamanan yang mampu memporakporandakan kehidupan tenangnya. Apa yang harus dilakukan Karina? Sedangkan tidak satupun orang yang menginginkannya serius menjalin hubungan tersebut kecuali Krisna dan satu orang lagi, Erlangga.