52. Janji temu akhir minggu

685 155 34
                                    

27okt2022;thursday

.

.

_________________________________________

_________________________________________

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Hari-hari berlalu. Grup besutan Starlight entertainment kini perlahan mulai menampakan ujung cerahnya. Namanya tersohor, terlebih setelah gelar ROTY mereka sapu bersih di semua ajang penghargaan dalam negeri.

Awal yang indah. Grup dengan nama yang serupa seperti nama perusahaannya itu benar-benar di terima baik oleh masyarakat. Tidak ada konsep tertentu yang menonjol. Jaehyun berulang kali berkata ketika memberi pengarahan saat mereka masih berstatus trainee, konsep hanya di pakai saat mereka melakukan penampilan di atas panggung atau bahkan di dalam musik video. Selebihnya, tidak. Cukup bersikap alami sebagaimana ke lima anggota itu melakukan kegiatan mereka sehari-hari. Lima? Ya, lima. Karena ada penambahan satu anggota di pertengahan awal debut mereka.

Tidak ada citra yang di bentuk secara paksa oleh agensi. Semua menampilkan apa yang ingin di tampilkan. Lisa bahkan tetap menjadi Lisa sebagaimana adanya. Terkadang ia manja, tapi juga jail kepada teman-temannya. Kekesalan mereka adalah kebahagiaan tersendiri bagi Lisa.

Hal itu yang kemudian menjadikan Lisa satu-satunya anggota yang memiliki peningkatan jumlah penggemar yang di luar nalar. Semakin hari, semakin bertambah saja. Terlebih di masa lalu ia memang sudah memiliki ratusan ribu penggemar yang menggilai kecantikannya.

Namun, di balik semua pencapaian atas kerja kerasnya tersebut—ada sesuatu yang masih mengganjal di dalam benaknya.

Tentang seseorang, yang tiba-tiba menghilang pergi dari kehidupannya. Pergi seutuhnya. Tidak pernah bertemu, barang sekali saja. Lisa tidak tau kemana perginya, bahkan kini yang menjabat status CEO adalah calon ibu mertuanya—Lim Yoona.

Masalah apa?

Skandal apa?

Lisa tidak tau. Saat bertanya pada manager atau bahkan staf mereka juga memberi jawaban yang sama. Jika kepergian Jaehyun dari perusahaan adalah rahasia besar milik perusahaan sepenuhnya. Tidak ada yang boleh tau, kecuali para pemegang saham di sana.

Bohong jika Lisa acuh!

Gadis itu tetap memikirkannya. Meskipun sudah berlalu satu tahun lamanya.

"Sayang?"

Lisa memanggil seseorang di seberang panggilan. Mencoba menghilangkan rasa rindunya pada pria dewasa yang pernah menyinggahi hatinya.

"Hm?"

"Kapan kau kembali? Aku sangat merindukanmu."

"Aku tidak tau. Jujur saja aku juga sangat merindukanmu. Tapi kau tau, akan ada lebih banyak kegiatanku di sini. Ini sudah menjadi agenda kami sejak lama."

JUST FIVE MINUTES! ✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang