Sebuah takdir tuhan itu tak di ketahui, Besok engkau bahagia esoknya bisa saja engkau bersedih.
Ini kisah si bungsu yang manjanya minta ampun ke Ayah dan Bunda tentu dengan ke dua kakaknya, Dia Leo bukan keripik kentang asli, Dia pria tampan yang begitu nakal, sering membuat onar, dan langganan bertemu dengan Bu Sulas guru BK
Leo mempunyai Ayah bernama Hengki bukan Hengki Kurniawan tentunya, Pria paruh baya tampan itu seorang pengusaha sukses dengan perusahan dengan cabang dimana-Mana. Jangan lagi tanya kekayaan nya seberapa banyak.
Lanjut! Ada Bunda Hanum, satu-satunya wanita tercantik di rumah, Bunda itu orang baik entahlah mengapa ada manusia sesempurna dan sebaik Bunda, Mempunyai Tiga anak laki-laki yang begitu luar biasa dengan karakter masing-masing yang berbeda.
Kakak pertama bernama Ginan, Sekarang sedang berkuliah untuk semester ke delapannya, Mereka semua tak ingin mengomentari bagaimana bisa mahasiswa sebegitu betahnya berada di kampus, Jika di tanya mengapa hanya satu jawabannya "Kuliah teknik itu susah Bunda!" Siapa suruh memilih jurusan yang tidak sesuai dengan minat dan bakat.
Itu untuk Ginan sekarang ada Gilang susah mendeskripsikan seorang Gilang, Gilang itu luar biasa begitu aneh dan begitu bodoh!Gilang juga berkuliah sekarang semester empat, Gilang bercita-cita menjadi youtober di usianya sekarang Pria itu memilih berfokus pada channel-nya yang hanya memiliki lima subscribers, Ada Ayah, Bunda, Kak Ginan, Leo, dan Ayumi-pacarnya sendiri, Tuhkan Bodoh!!!
Dan untuk yang terakhir ada Leo si anak tampan yang nakal Si pemilik senyum yang amat manis yang mampu membuat mereka semua menghela nafas jika melihat senyuman itu, Leo itu istimewa, Begitu di jaga jangan ada yang menyakitinya karena akan ada dua kakaknya yang akan maju serempak.
Ah rupanya bukan Leo yang akan menjadi terakhir karena ada satu anak bayi yang masih terkurung di dalam perut bunda, usianya baru enam bulan.
Di banding dengan kedua kakaknya usia Leo lebih muda, Dengan Gilang saja usia mereka terpaut empat tahun.
---
Selamat datang di dunia Leo, Genap sudah cerita ini tersimpan dua tahun lebih di dalam draft ku,Sudah saatnya untuk di publish sepertinya. Hi aku kembali dengan cerita ketiga ku.
Sudah setahun lebih sejak Solitude tamat, Walaupun antusiasnya tak seberapa tapi aku sangat bersyukur dan cerita pertama ku yang sudah di baca 70 rb kali. dont expect but aku percaya proses.
Semoga kalian suka! Hanya Prolog untuk memulai!
-salam manis dari penulis-
KAMU SEDANG MEMBACA
LEO ✔️
Teen FictionTentang Leo si pemilik senyum manis Yuk Follow dulu baru baca 5-November-2022 peringkat 1 #Sick 23-November-2022 peringkat 1#sickstory 12-September-2023 Peringkat 1 #brother