40. Siaga

558 105 38
                                    


"Kenapa gitu?" tanya Hyunjae saat dilihatnya Mirae yang agak terengah-engah.

"Kenapa gitu?" tanya Hyunjae saat dilihatnya Mirae yang agak terengah-engah

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


"Gitu—kenapah?" tanya Mirae balik.

"Kenapa nafasnya gitu.." jawab Hyunjae. "Capek?" tanyanya lagi.

Mirae ngangguk-nggangguk sembari melihat lihat suasana sekitar.

"Padahal kita jalan aja, nggak lari,"

"Iya.. tapi capek..." ucap Mirae sedikit mengeluh. Kenapa sih dia jadi lemah cemen gini.

Hyunjae diam sebentar, lalu bermonolog."Duh nggak bawa minum lagi."
"Kamu mau minum?" tanya Hyunjae kemudian.

"Kan nggak bawa," jawab Mirae.

"Ya aku cariin kalo kamu mau minum," tawar Hyunjae yang sebenarnya juga udah capek banget. Tapi apa sih yang enggak buat anaknya.

Sebenernya nggak seberapa jauh mereka berjalan, tapi karna semalem lembur, jadilah Hyunjae capek karna harus nganterin Mirae jalan pagi.

Mirae yang masih sibuk mengatur nafas tersenyum kecil.
"Nggak usah.. istirahat disini aja sebentar,"




Ketika Mirae udah mulai rileks dan menghirup segarnya udara pagi, Hyunjae yang berdiri dibelakang Mirae mulai menyiapkan ponselnya.

"Eh bentar kamu stop dulu," ucap Hyunjae tiba-tiba.

"Hm?"

Cekrek

"Ih kamu foto aku ya?"

"Buat laporan ke mama.."

Ya gimana ya, adanya kegiatan jalan pagi ini ya nyonya besar yang mempelopori...

Jadi, katanya jalan pagi bagi ibu hamil itu bisa menjaga tubuh mums tetap bugar, menjaga kesehatan si kecil, mengurangi stress, meningkatkan peluang persalinan normal, meredakan rasa nyeri dan tidak nyaman, dan lain-lainnya~

Begitu kata Mama tadi pagi saat membaca informasi di Gugel.

Tapi berhubung Hyunjae suka yang simpel simpel, dia rangkum aja deh.

"Katanya kalo jalan pagi tuh sehat buat mamanya sama bayinya," jelas Hyunjae.

"Kalo papanya kedapetan capek," lanjutnya lagi yang membuat Mirae langsung ketawa.

Kenapa pake dijelasin, sih.

"Kamu capek..?" tanya Mirae sambil senyum senyum.

"Berkaca pada diri kamu sendiri, kamu capek nggak?"

"Capek.."

"Yaudah berarti aku sama, orang kita sama-sama manusia,"

Ya in dehh, supaya cepet.





















Marry Your Heart Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang