Love in Contract; 1

359 70 11
                                    

Contractme.co; Merupakan sebuah perusahaan berbasis jasa penyewaan dengan sistem meminjam seseorang untuk dijadikan hubungan palsu sebagai kekasih, sepasang suami istri, keluarga atau bahkan teman. Perusahaan ini sudah berdiri sejak tiga tahun yang lalu dengan ide dari sang pemilikㅡYoo inna.

Wanita yang hampir menginjak kepala empat itu awalnya mendapat tawaran untuk menjadi kekasih pura-pura dari teman dekatnya dan dibayar dengan harga yang lumayan tinggi. Sejak saat itu ia mulai menawarkan dirinya sebagai kekasih bayaran teman-teman prianya. Tentu saja Yoo Inna selalu menyiapkan perjanjian yang sah jika pria-pria itu tak boleh menyentuhnya sedikitpun kecuali bergandengan tangan.

Orang pertama yang ia ajak adalah Jieun; adik sepupunya yang saat itu tengah putus kuliah dan sedang bekerja part time untuk sebuah supermarket. Jieun yang tertarik untuk sembari mengasah kemampuan aktingnya itu pun langsung mengiyakan ajakan sang kakak sepupu tanpa pikir panjang. Tentu saja, Jieun tak pernah berpikir panjang.

Hingga sampai saat ini ada hampir tiga puluh orang yang bekerja sebagai karyawan di contractme.co.

...

Alroji dengan merk terkenal itu kini sudah menunjukkan hampir jam sembilan malam. Langkah kakinya terhenti tepat di depan pintu sebuah perusahaan yang bangunannya cukup besar dengan gaya modern.

Awalnya ia tampak ragu untuk pergi kesini dan tentu saja ia ragu bagaimana bisa perusahaan dengan penyedia jasa konyol seperti ini bisa dapat izin dari pemerintahan. Apa sebegitu kesepiannya kah orang-orang di negaranya?

"Ada yang bisa kami bantu, Tuan?"

Taehyung sontak terkejut saat seorang wanita yang bisa ia tebak sebagai pegawai disana tengah berbicara kepada dirinya.

"Ah, perusahaan ini tutup jam berapa? Saya lihat di internet tutup pukul sembilan malam, benar?"

Wanita itu mengangguk pelan seraya melihat jam tangan miliknya. "Sepuluh menit lagi, tapi saya sarankan anda kembali kesini esok hari."

Taehyung mengeryitkan dahinya, pikirannya penuh kenapa ia harus kembali esok.

"Eum.. Begini Tuan, biasanya klien kami akan selesai menyelesaikan dokumen dan memilih karyawan kami sekitar tigapuluh sampai empat puluh lima menit."

"Lama sekali?" Gumam Taehyung.

Wanita di depannya itu mengangguk. "Biasanya yang lama adalah memilih karyawan kami yang sesuai dengan tipe klien, Tuan."

Taehyung membuka mulutnya membentuk huruf O. Ia lupa, bahkan untuk memilih kekasih kontrak pun harus dengan pemikiran yang matang.

"Tuan membutuhkannya untuk tanggal berapa?"

"Untuk dua minggu lagi."

Wanita itu mengangguk seraya tangannya sibuk memainkan ponsel. "Sebentar ya, saya coba periksa data karyawan dulu. Semoga ada yang cocok dengan Tuan."

"Bisa saya melihat profile semua karyawan yang ada disini?"

"Eum-- untuk memilih agar esok tidak terlalu lama." Jelas Taehyung.

Wanita di depannya itu tampak terkekeh dengan sikap Taehyung yang begitu kaku. "Bisa, Tuan. Silahkan buka di website kami yang tertera disini."

Taehyung mengangguk pelan. Setelahnya ia kembali ke dalam mobil untuk pulang ke rumah.

ViUㅡShort StoryTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang