BAB 51

154 19 7
                                    

Daftar lagu milik Rachell Bryy untuk novel ini, tersedia di spotify dengan judul yang sama dengan judul novel.

Playlist "I'll Always Be Your Guardian Angel" On Spotify :
1. My Love - the bird and the bee


***

"Pasangan Carson sudah mempersiapkan bungalow untuk kalian. Tidak jauh, hanya 180 meter dari bangunan utama."

Gael berjalan lebih dulu di jalan setapak di atas pasir pantai yang indah dan dikelilingi oleh pohon kelapa serta tanaman tropis, sibuk sambil membayangkan kabar menyenangkan akan bertebaran bahwa sang Arsitek dan istrinya telah tiba di Honduras. Penuh semangat dan senyuman lebar dia mengantar Hailey dan Raegan sambil membawa koper-koper besar.

Gael bahagia sekali karena benar-benar mengira sedang mengantar pasangan yang sedang berbulan madu. Nanti, setelah kembali dari vila Carson, dia akan menceritakan pada setiap orang-orang yang dia temui bahwa arsitek terkenal yang menjadi perbincangan memang benar-benar berbakat, tampan, penuh kharisma, sangat menyayangi istrinya dan bertingkah romantis saat berada di pesawat air.

Semua orang pasti menyukai kisah romansa dan Raegan Edgar akan menjadi karakter yang paling penting. Setiap bujangan yang di Honduras akan mendapat inspirasi dan pembuktian bahwa pendidikan dan etika adalah salah satu aspek penting khususnya untuk menaklukkan hati para gadis. Gael, sambil menyeret koper milik Raegan dan Haikey selanjutnya diam-diam tersenyum miring karena mendapat ide brilian. Dia akan menjanjikan pada para perempuan di Honduras bahwa secepatnya mereka bisa bertemu atau setidaknya melihat secara langsung seperti apa istri dari arsitek yang terkenal, agar percaya bahwa seorang perempuan bisa mengejar impian setinggi-tingginya dan menjadi siapapun yang mereka inginkan. Melihat Raegan dan Hailey sekilas juga tak akan menjadi masalah, Gael akan memikirkan bagaimanapun caranya.

"Apa kamu juga membangun bungalow yang ada di sini?" Hailey menatap Raegan sekilas saat lelaki itu memperhatikan pemandangan pantai dan pohon kelapa.

"Henry menginginkan tiga rumah dengan satu lantai yang tidak terlalu besar, tetapi nyaman dan luas untuk ditinggali oleh beberapa kerabat yang datang. Kita orang pertama yang menempati salah satu bungalow ini."

Hailey kemudian tersenyum, bentuk antusiasnya terlihat lebih besar daripada sebelum menginjakkan kaki di dermaga kecil. Saat Raegan menyaksikannya sambil tersenyum miring, hatinya berdentum oleh hal aneh. Lega sekali, karena rupanya ekspresi yang tadinya muram begitu mudahnya hilang.

"Aku akan meletakkan barang kalian di teras... dan sekali lagi selamat datang di Honduras! Hari ini tidak akan usai begitu saja, aku akan menjadi asisten kalian sampai kalian pulang ke Amerika. Kalian akan menemukan nomor telepon di kartu nama milikku di dalam, hubungi aku kalau kalian membutuhkan bantuan." Gael selanjutnya memberikan senyuman simpul sebelum pergi.

Rumah satu lantai yang Hailey pandangi hanya dari luar, saat ini benar-benar indah dan memiliki desain serupa dengan bangunan utama vila. Bernuansa cerah dengan di dominasi warna putih dan krem, tetapi Hailey yakin bahwa di dalamnya juga memiliki nilai seni yang mahal dan indah. Juga tampak megah dan benar-benar membekap mulutnya saat melangkah masuk. Usai membuka pintu kayu yang hesar, Hailey menatap Raegan penuh takjub. "I-ini indah sekali."

Rumah kecil dengan satu lantai itu menggunakan kayu sebagai bahan utamanya. Memiliki teras samping dengan dua kursi malas untuk berjemur yang menghadap ke pantai, kamar mandi dan ruangan lemari yang luas. Ruangan yang paling besar hanyalah untuk kamar tidur dengan ranjang berukuran besar. Beberapa sofa dan perabot mewah diperuntukkan untuk bersantai.

Hailey menelusuri seluruh lantai dengan puas dan mengabaikan kenyataan bahwa ia tidak seorang diri. Tas-tas besar sedang Raegan letakkan di dalam lemari, lelaki itu juga menelusuri sudut ruangan, melihat detail-detail ukiran, dan langit-langit ruangan. Sibuk menilai karyanya sendiri lalu tersenyum bangga. "Bagaimana menurutmu?"

I'll Always Be Your Guardian AngelTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang