Kangkung belacan

177 1 0
                                    

Bahan dan Bumbu Utama Tumis Kangkung Belacan

200 gram kangkung
2 sendok makan ebi
1 sendok makan penyedap rasa ayam
Minyak goreng secukupnya untuk menumis
Bumbu Halus Tumis Kangkung Belacan yang Enak

4 butir bawang merah
2 butir bawang putih
4 buah cabai merah
1/2 sendok teh terasi matang
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Lada secukupnya
Cara Membuat Tumis Kangkung Belacan yang Enak

Cara Menyiapkan Bahan dan Bumbu Untuk Membuat Tumis Kangkung Belacan

Langkah pertama yaitu siangi terlebih dahulu kangkung yang telah anda siapkan. Lalu cuci kangkung sampai bersih. Jika sudah tiriskan.
Setelah itu, goreng ebi yang telah anda siapkan.
Lalu haluskan semua bumbu halus yang telah ditentukan seperti di atas.
Cara Membuat/Memasak Tumis Kangkung Belacan

Pertama, siapkan wajan di atas kompor. Lalu masukan minyak goreng secukupnya. Panaskan minyak, apabila telah panas masukan bumbu yang telah dihaluskan. Tumis bumbu yang telah dihaluskan. Aduk-aduk sampai bumbu matang dan tercium aroma harum.
Setelah tercium harum, masukan ebi yang telah digoreng. Aduk sampai merata.
Kemudian tambahkan penyedap rasa ayam yang telah anda siapkan. Aduk sampai merata.
Tambahkan pula kangkungyang telah disiangi. Aduk-aduk kangkung sampai layu.
Masak kangkung sampai matang dan bumbu meresap. Jika telah seperti itu angkat dan sajikan pada piring saji yang telah disiapkan.
Tumis kangkung belacan telah selesai dibuat dan telah siap dinikmati bersama sepiring nasi putih hangat.

Resep Ala KomikTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang