1. Tokyo Tower
Tokyo tower terletak dekat kuil Zojoji, Tokyo, dan merupakan salah satu struktur tertinggi di Jepang. Tokyo Tower adalah struktur penyiaran televisi dan radio dengan tinggi 333 meter.
Menara ini selesai dibangun pada tahun 1958, dan sudah tertulis sebagai menara besi tertinggi di dunia. Model struktur besi dari menara itu berdasarkan Menara Eiffel, dan dicat merah terang, bersamaan dengan tinggi dari menara tersebut yang mengundang banyak pengunjung bahkan dari jauh.
Ada toko-toko, restoran, dan lainnya dalam bangunan menara. Pengunjung dapat naik ke dek observasi yang terletak di ketinggian 150 meter dan 250 meter, dari sana, pemandangan panorama seluruh Kota Tokyo dapat dinikmati.
Diketahui jika hari cerah, bahkan Gunung Fuji dapat terlihat dari dek observasi. Karena Kota Tokyo ditutupi oleh gedung pencakar langit dan bangunan-bangunan, penyiaran dari menara ini menjadi sulit. Pencahayaan menara ini saat malam hari sangatlah luar biasa.
2. Tokyo Sky Tree
Tokyo Sky Tree sebenarnya dibangun dengan tujuan untuk menyelesaikan permasalahan penyiaran berhubungan dengan Tokyo Tower.
Menara ini dibangun pada 2012 dengan ketinggian mencapai 634 meter. Itu merupakan struktur dan menara tertinggi kedua di dunia. Tokyo Sky Tree terletak di Kota Sumida, Tokyo.
Stasiun bawah dari menara tersebut mempunyai kompleks perbelanjaan, aquarium, restoran, kedai kopi, dan lainnya. Ada dua dek observasi dan dek-dek tersebut adalah dek observasi tertinggi di Jepang.
Dek observasi ada di ketinggian 350 meter dan 450 meter. Dek Tembo ada di ketinggian 350 meter dengan jendela kaca di setiap sisinya yang memberikan pemandangan panorama 360 derajat ke seluruh kota. Lantai tengah adalah restoran dan toko souvenir.
Galeri Tembo berada di ketinggian 450 meter dan mempunyai jalan tertinggi di dunia dengan tangga besi spiral yang mengellilingi menara Sky Tree.
Struktur kaca pada lantai memperbolehkan pengunjung melihat pemandangan indah di area sekitar. Menara Sky Tree menjadi salah satu area paling ramai di Tokyo semenjak selesainya pembangunan.
3. Kyoto tower
Kyoto Tower terletak sangat dekat dengan stasiun Kyoto dengn tinggi setinggi 131 meter. Kyoto Tower adalah struktur tertinggi di Kyoto dan terletak di atas bangunan sembilan lantai yang memiliki hotel, toko, dan sebuah onsen.
Ada pula dek observasi yang terletak di ketinggian 100 meter dan puncak menara terletak di 131 meter. Pemandangan seluruh Kota Kyoto, dan juga beberapa bagian bagus dari Osaka, dapat dinikmati dari dek observasi Kyoto Tower.
4. Nagoya TV Tower
Terletak di Hisaya Odoro Koen, Sakae, menara televisi setinggi 180 meter ini merupakan menara penyiaran tertua di Jepang. Menara televisi ini mempunyai struktur yang mirip seperti Tokyo Tower.
Menara ini dan sekelilingnya didesain untuk tempat para kekasih di tahun 2008. Menara ini memiliki dua dek observasi yaitu pada ketinggian 90 meter dan 100 meter.
Di lantai 5 dapat ditemukan toko-toko dan restoran. Lantai pertama merupakan pusat dari menara. Lantai 3 adalah terminal di mana tiket dijual untuk dek observasi. Dek observasi memperlihatkan pemandangan dari seluruh Kota Nagoya dan sekitarnya.
5. Fukuoka Beach Tower
Ini merupakan menara pantai tertinggi di Jepang dengan ketinggian 234 meter. Terletak di Momochihama area bagian Fukuoka.
Menara ini memiliki penampakan yang mewah dengan penampang segitiga dan sejumlah kaca yang terbagi setengah. Itu disebut Mirror Sail (Layar Kaca).
Ada tiga dek observasi di ketinggian 116 meter, 120 meter, dan 123 meter. Dek yang paling tinggi di antara ketiga dek tersebut terletak di lantai 5 dan memberikan pemandangan panorama area yang indah, termasuk laut dan pantai.