39; Amarah

130 8 0
                                    

Sudah tiga hari mereka berada dinegara itu, Arga selalu mengajaknya ketempat tempat yang mengasikkan. Berjalan dikeramaian, duduk ditaman, menaiki perahu. Flo menyukainya. Dan tak sedikit keduanya mengabadikan gambar mereka karna Flo yang selalu mengambil gambar dimana mereka berada. Wanita itu benar benar mencintai negara ini!

"Flo, kamu duduk disini ya? Aku mau beliin jajanan buat kamu."

"Oke okee! Yang banyak ya!"

Arga terkekeh, "Siap tuan putri," dan lelaki itu mulai berlalu.

Saat ini keduanya sedang berada ditaman, wanita itu menyukai tempat ini dan dari itulah ia selalu mengajak suaminya kesini.

"Cya?"

Betapa terkejutnya Flo saat melihat siapa yang telah memanggilnya.

"Kharel?"

"Hey, long time no see. You look more beautifule by the way."

Flo tersenyum singkat membalasnya.

"Aku boleh duduk disini?"

Wanita itu mengangguk dan memberinya tempat.

"Kamu lagi apa di Prancis? Sendirian?"

"Honeymoon."

"Wohoo! Conratulations Cya. Aku bahkan baru tau pernikahan kamu setelah satu bulan terjadi."

"Thanks El. Gapapa, gue juga gak undang lo kan. Jadi lo gak salah."

Kharel tersenyum miris, "Jadi dimana suami kamu sekarang?"

"Dia lagi pergi beliin gue sesuatu."

"Aku lihat kalian bahagia."

"Sangat, syukurlah gue akhirnya bisa bahagia setalah disakitin sama lo." candanya yang bisa dikatakan dark jokes mereka.

Kharel terkekeh, "Cya, aku mau ngomong sebenernya. Selama ini pikiran itu selalu ganggu aku."

"Kalo lo mau ngomongin soal dulu dulu, mending gak usah. Gue udah lupain juga kok, santai aja El,"

"Tapi ini ngenganggu aku Cya. Please kasih kesempatan. Setelah ini aku gak akan ganggu kamu, aku cuma mau tenang setelah ngomong."

Flo menarik nafasnya, ia ingin menjawab namun kalah cepat saat ternyata Arga memanggilnya.

"Flo?"

Flo tersenyum mendapati suaminya yang sudah kembali.

"Eh Ga? Kamu udah selesai?"

Arga mengangguk, kemudian ia melirik lelaki yang berada disamping istrinya.

"Kharel, ini Arga, suami ku."

"Dan Arga, ini Kharel," wanita itu sedikit bingung namun, "Mantan aku."

Arga tersenyum dan menyambut uluran tangan Kharel, "Hey, Kharel."

"Arga."

"So, this is you husband right?"

Flo mengangguk.

"Kamu beruntung punya Cya, jaga dia baik baik. Dia suka nakal."

Arga tersenyum, "Terimakasih, syukurlah semenjak menjadi istri Flo mengurangi kenakalannya."

Kharel terkekeh. "Yasudah, aku pergi dulu. Semoga kita ketemu lagi ya Cya. I will miss you." ucapnya yang mengejutkan Flo.

"I--iya. Bye El!"

Kharel pun melenggang pergi, wanita itu langsung menatap Arga yang berada dihadapannya.

"Arga?"

"Nih jajanannya, aku beli kue kering disana."

FlorencyaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang