Happy Reading:D
"Siapkan kertas selembar dan alat tulis di atas meja sekarang juga! Ulangan akan segera dimulai!" ucap Bu Titin dengan tegasnya di ruang XI IPS 2. Ruang kelas perkumpulan inti Golden. Bintang pastinya.
"LAH BU?! KOK ULANGAN DADAKAN SIH!" Tiba-tuba Gegha protes dengan beraninya.
"Bukannya ibu sudah bilang dari minggu kemarin kalau hari ini ulangan?!" jawab Bu Titin dengan galak.
"LAH BU! KOK SAYA GAK TAU? GAK ADIL NIH BU! SAYA KAN BELUM SIAP-SIAP!" elak Gegha lagi.
"Drama mode on!" cibir Bintang yang membuat Elang terkekeh.
"GAK USAH BANYAK BICARA YA KAMU GEGHA! ALASAN AJA! SUDAH SIAPKAN SELEMBAR KERTAS DAN ALAT TULIS DIATAS MEJA!" tegas bu Titin yang membuat Gegha langsung buru-buru menyiapkan peralatannya.
"SEMUANYA! JANGAN ADA YANG MEMBAWA CONTEKAN ATAU PUN MENYONTEK! KALAU SAMPAI ADA YANG NYONTEK AKAN IBU JEMUR DI LAPANGAN SAMPAI PULANG SEKOLAH!" ucap bu Titin dengan galaknya yang membuat semua murid diam seribu bahasa.
"Cerewet amat sih bu!" cibir Bintang yang terlalu malas mendengarkan ocehan bu Titin.
"Diam kamu, Bintang!" jawabnya dengan garang.
Sedangkan Gegha? Sudah pusing sendiri, karena ia tidak pernah belajar.
"Mampus kan lo gagal bujuk bu Titin!" ejek Zitto.
"Diem lo, anjing!" Kesal Gegha.
"Ye goblok ngegas!" ujar Zitto.
"Lo sih gak pernah belajar! Udah gitu yang di Bujuk bu Titin lagi, yang ada lo yang kena omel," sahut Bintang.
"Lo kan juga gak pernah belajar, Tang!" cibir Gegha.
"Gue kan udah pinter, ngapain belajar! Ya gak?" ujar Bintang dengan menoleh ke Elang.
"Yoi lah bro!" jawab Elang cepat.
"Kepintaran lo pindah ke gue! Baru tau rasa!" cibir Gegha.
"Gak bisa lah, anying!" sahut Reno dengan menonyor kepala Gegha.
"Lang! Tukeran tempat duduk!" ujar Gegha pada Elang.
"Gak! Enak aja!" tolak Elang mentah mentah.
"Ya elah, Lang! Biar gue duduk sama Bintang! Lo kan udah pinter, jadi kasih lah gue tempat duduk sama Bintang biar gue bisa nyontek!" ujar Gegha lagi.
"Lo kan ada Reno!" jawab Elang.
"Halah Reno pelit! Liat aja entar kuburannya sempit baru tau rasa!" ucap Gegha.
"Bacot! Salah sendiri gak pernah belajar!" sahut Reno.
"Lo juga gak pernah tolol! Sama-sama goblok, ngatain! Lo enak ada Ayu di samping lo! Gue minta jawaban ke lo aja gak dikasih. Padahal lo dapet dari Ayu juga, songong amat!" cibir Gegha dengan menyebut nama teman sekelasnya.
"GEGHA! STOP BICARA! KERJAKAN!" teriak bu Titin yang membuat Gegha diam ditempat.
•••••
"Pelangi!" panggil seseorang dari belakang Pelangi.
Pelangi saat ini sedang berjalan sendirian menuju kelasnya. Sehabis dari toilet tadi.
Pelangi pun membalikkan badannya karena merasa ada seseorang yang memanggilnya. "Ada apa?" ucapnya.
"Emmmm entar sore lo bisa gak ikut gue bentar?" ucap seseorang itu.
"Bisa aja sih, tapi kemana?" tanya Pelangi.
KAMU SEDANG MEMBACA
BINTANG (GOLDEN) [END]
Novela Juvenil[OPEN PRE-ORDER] [sebelum kalian baca lebih kanenya follow dulu akun ini biar centang biru✔️ mks smsm] Seseorang akan berubah dengan adanya orang baru. Bisa berubah menjadi lebih baik atau bahkan bisa menjadi lebih buruk. Seperti PELANGI MAHARANI y...