13

1.5K 52 1
                                    

~~~

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

~~~

Keyla berjalan di koridor sekolah dengan riang. Dia terus saja tersenyum lebar, seolah - olah ia tidak mempunyai masalah hidup. Olahraga, mata pelajaran yang paling Keyla sukai. Keyla memang menyukai sesuatu hal yang berbau olahraga, menurut Keyla itu sangat menyenangkan dan membuat tubuh terasa kuat dan jauh lebih sehat.

Setelah berganti pakaian di ruang ganti, Keyla berjalan ke arah lapangan. Sesekali Keyla menyapa orang yang berpapasan dengannya. Ini adalah salah satu alasan yang membuat Keyla di sukai banyak orang, dia terlalu ramah kepada semua orang. Banyak yang suka pada Keyla bukan karena kecantikannya namun, sikap ramah dan keceriaan nya yang membuat mereka terlihat senang melihatnya.

Langkah Keyla terhenti ketika sudah sampai di lapangan. Disana sudah banyak siswa cowok yang berkumpul dan sebagian siswa bermain Futsal membuat Keyla menatap mereka dengan binar senang.

Saat akan melangkah ke arah lapangan. Ia di kejutkan dengan seseorang yang merangkul bahunya mesra.

"Good siang, anggota kelasku!"

Keyla melotot galak pada Farhan dengan tidak berdosanya tersenyum lebar setelah membuat Keyla kaget.

"Lo ngagetin gue tau gak?!"

Keyla memukul bahu Farhan dengan kuat dan melepaskan rangkulan sang ketua dengan sedikit kasar.

Farhan terkekeh pelan, lalu tangannya terangkat menunjuk pipi Keyla.

"Itu kenapa pipi lo hijau?"

"Mana ada pipi hijau!"

"Itu buktinya, pipi lo hijau"

Keyla jadi panik sendiri mendengar peruntunan Farhan. Tangannya meraba - raba pipi nya berharap warna hijau itu hilang.

"Yang benar lo?" tanya Keyla dengan wajah panik.

"Tapi boong." Farhan terbahak melihat raut lucu Keyla yang sedang kesal.

"NGESELIN BANGET LO PAK KETU!"

Farhan meredam tawanya ketika tangan Keyla terangkat untuk memukul nya lagi. "Iya, iya, bercanda!"

"By the way, lo mau kemana?"

"Ke lapangan" tunjuk Keyla. Mata nya menatap kesal pada Farhan "Ini kan hari olahraga, Han. Gimana sih lo?"

Farhan kembali terkekeh "Yaudah ayok kesana."

Mereka berdua dengan semangat berjalan ke arah lapangan, terutama Keyla dia bahkan sampai berlari kecil membuat Farhan berdecak.

"Tanding gak nih?" celetuk salah satu siswa menyadari kedatangan mereka berdua.

"Gue juga mau ikut dong"

Bukan Farhan yang berkata seperti itu, melainkan Keyla yang memang sedari tadi ingin bermain Futsal.

KEYLA [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang