Saat Mika dan teman-temannya turun dari panggung, Mika melihat bahwa orang yang diam-diam tepuk tangan untuknya itu adalah seorang laki-laki yang ia lihat saat tadi ke toilet sebelum kompetisi mulai.
Dan sejak itu, Mika jadi semakin bingung, penasaran, dan bertanya-tanya pada dirinya sendiri. Siapa sebenarnya laki-laki itu? Dan apa benar, bahwa Mika mengenalnya?
Tapi, disaat yang bersamaan pengumuman pemenang dari kompetisi ini pun akhirnya tiba. Dan ternyata MOA'S dance team masuk 3 besar. Team yang masuk 3 besar pun dipanggil untuk naik ke atas panggung. Mika dan teman-teman pun langsung naik ke atas panggung.
"Oke... Semua team yang masuk 3 besar sudah naik ke atas panggung... Sekarang saatnya mengumumkan siapa juara pertamanya..." kata pembawa acara kepada para penonton dan 3 team yang ada diatas panggung.
Hampir semua pengunjung mall menonton kompetisi ini, dan mereka semakin bersorak meneriaki team yang mereka dukung. Mereka dan para team juga sudah tidak sabar mendengar siapa juara pertamanya.
"Tenang dulu ya... Para Kpop lovers... Supaya kita bisa mendengarkan dengan jelas siapa juara kita kali ini..." kata pembawa acara kepada para pengunjung.
(Lalu pembawa acara itu mulai membuka amplop dari juri yang berisikan sebuah nama team dari juara 1)
"Wah... Luar biasa!!" kata pembawa acara itu karena terkejut melihat nama team didalam amplop itu.
"Pemenang Kpop dance competition 2021... Adalah... MOA'S dance team!!!" kata pembawa acara, lalu tersenyum ke arah Mika dan teman-temannya.
"Woah....!!! Terimakasih ya tuhan... Terimakasih semua..." kata Ocha dengan cukup keras karena terlalu senang.
"Sekarang saya persilahkan kepada juri untuk menyerahkan hadiahnya kepada juara kita tahun ini... MOA'S dance team, sebagai juara 1 berhak mendapatkan piala, uang sejumlah Rp 25.000.000, sertifikat, dan berlibur gratis ke Seoul, Korea Selatan selama 5 hari..." kata pembawa acaranya.
Para juri langsung memberikan semua hadiahnya kepada MOA'S dance team, lalu mereka berfoto bersama. Team yang mendapat juara 2 dan 3, juga mendapatkan hadiah uang sejumlah Rp 15.000.000 dan Rp 10.000.000 dan juga sertifikat. Setelah penyerahan hadiah, teamnya Mika dan 2 team lainnya yang masih diatas panggung turun dari panggung. Dan pembawa acara dari kompetisi ini langsung melakukan penutupan acara karena kompetisi ini sudah selesai.
Setelah kompetisi selesai dan semua orang yang menyaksikan kompetisi ini sudah pada bubar, Mika dan teman-temannya kembali ke waiting room karena barang-barang mereka masih ada disana.
(Begitu pintu waiting room MOA'S dance team terbuka, Fred langsung menyambut Mika dan teman-teman untuk memberikan selamat atas kemenangan mereka)
"Selamat... Guys....!!! Kerja keras kalian dari kemarin langsung terbayarkan dengan hasil yang memuaskan... Iya kan...?!!" kata Fred dengan semangat dan sangat bangga terhadap MOA'S dance team.
"Ah... Iya kak... Akhirnya... Usaha kita nggak sia-sia..." kata Ervin yang baru saja duduk di sofa.
"Iya...!! Ah... Sekarang waktunya kita jalan-jalan...! Waktunya merefreshkan pikiran kita habis kompetisi kayak gini...!!" kata Ocha semangat.
"Maksudmu? Jalan-jalan kemana??" tanya Mika bingung.
KAMU SEDANG MEMBACA
내 변화 (My Change)
Novela JuvenilSebuah perubahan yang terjadi pada kehidupan seorang gadis sederhana yang hidup bertiga, bersama ibu dan kakak laki-lakinya. Lalu pada suatu ketika, keajaiban datang dengan keikut sertaannya di sebuah kompetisi dance bersama keempat temannya. Lalu...