Aku kira ikhlas itu tentang melepas, ternyata lebih sakit dari itu..
Jauh kepada bagaimana tetap mengingat lalu dipaksa berdamai dengan keadaan.
🌼 Lavignisa
.
.
.
.
.
.
.
.............
"KAMU?", April berteriak syok melihat seseorang yang tidur di kursi belakang mobilnya.
"Iya kak! Gue Ana! Ana", dengan raut yang dibuat menggemaskan.
"Kok bisa disini?"
"Ya bisa kak. Hehe.... Eh? Ini Gunung Bromo ya kak? Ya Tuhan, sumpah demi apa? Udah lama banget gue pengen kesini. Tapi mama selalu ngelarang. Akhirnya.."
"Kamu tuh, Aaaaaarrrrgghh!!", April mencengkram kedua tangannya.
"Duh udah deh kak, jangan ngomel terus"
"Mending kamu pulang deh ya, sebelum aku murka! Jangan ikuti aku terus!"
"Yakali gue pulang kak, gimana kalau gue nyasar? Terus mama nyariin?"
"Ya bukan urusanku. Bodo amat"
"Ga bisa kalau bodo amat kak! Ada saksinya, si Boker. Dia yang tau gue ikut kak April", Ana menaik-turunkan alisnya.
"Ck, Sial...", April kalah telak.
"Kan! Makanya, udah deh. Mending kita nikmati honeymoon kita sekarang"
"Apa kau bilang?", dengan raut yang sangat menyebalkan April melototi Ana.
"Hehe...becanda kak, yaelah...lagian kak April liburan ketempat dingin kek gini sendirian. Ntar kalau kedinginan siapa yang mau meluk?"
"Kamu makin ngaco ya"
"Dari pada kakak liburan sendiri? Hayooo...."
"Huuffttt, terserah deh, Tak ada rotan akarpun jadi", ucap April pelan akhirnya pasrah.
"Eh? Gue ngerti ya kak, arti peribahasa itu!. Emang gue akar! Enak aja! Yuk masuk aja kak, kita cek in"
"Ya Tuhan....", April duduk samping mobil di atas lantai paving bersandarkan Ransel besar yang baru saja ia keluarkan dari dalam mobilnya.
"Mimpi apa aku semalem?", lanjutnya berpangku tangan seperti meratapi nasib.
"Pasti mimpi Ana ya, kak?", Ana ikutan duduk diatas lantai paving disamping April tanpa peduli kotor sambil tak berhenti berselfie.
April tak bergeming. Ia tiba-tiba terdiam seperti melamun. Bagaimana bisa gadis itu ada dalam mobilnya?
Dalam lamunan ia mencoba flashback ingatannya,
.
.
.
KAMU SEDANG MEMBACA
Hasrat | gxg
Teen Fiction🌼Love Story 🌼 ....... "Emmm...kamu tau kan, sebelum pelajaran olahraga dimulai kita ngapain dulu agar tidak cidera?", tanya April mencoba memberikan gambaran dengan kebiasaan yang biasa Ana lakukan. "Stretching kan?" "Iyap bener. Itu istilah saat...