"Terima kasih!"
"Iya! Nggak apa-apa Bu! Sebagai manusia memang harus saling tolong menolong! Hehehe..." Embun menggaruk kepalanya.
Dia memang berhasil menolong tapi monster itu meledak membuatnya tidak bisa menjualnya. Embun tersenyum kecut, dia harus membeli pedang seperti Keegan. Senjata ini memang bagus, tapi tidak menghasilkan uang untuk dirinya.
"Gerrr..."
"Ck! Ya udah deh, hari ini gue nggak dapat uang dulu yang penting point gue nambah!" Embun berlari dan menembaki para monster yang tersisa.
Keselamatan orang-orang dalam bahaya dan cuma Embun yang punya senjata keren ini. Ternyata berguna jika skill mencurinya. Dia bisa membawa apapun dari rumah Wijaya.
Duarrr...
"Kenapa mereka sering buka mulut sih? Gue jadi ngebom mereka. Tapi kok bisa meledak ya? Aneh!"
Dorrr...
"Oke! Dari sekian banyak monster cuma ada satu yang utuh! Lumayanlah!"
Embun mendekati buruannya, begitu buruk jika dilihat dari dekat. Dimana dia bisa langsung menjualnya?
"Oke! Sistem profil gue dong!"
Profil
Nama: Embun Mustika
Ketahanan: 50%
Kesehatan: 50%
Kekuatan: 35%
Kecepatan: 45%
Skill:
Nyawa infinity, kemampuan pencuri barang
Point: 120
Rangker: F
"Lha perasaan gue banyak bunuh tadi? Kok cuma dikit?" Tanya Embun.
"Setiap Lutlut yang Player bunuh memiliki point 15, Player bisa membunuh 8 Lutlut, point Player menjadi 120!"
"Jadi namanya Lutlut ya? Aneh juga, terus ini di jual dimana?" Tunjuk Embun pada Lutlut yang telah mati.
"Player bisa menjualnya di asosiasi perdagangan atau asosiasi para Rangker."
"Ya udah deh! Itu dimana lagi! Disini nggak ada?" Tanya Embun.
"Asosiasi berada di kota lain, Player harus menempuh jarak kurang lebih 100 km."
"Jauh amat! Sekarang simpan dulu Lutlut ini juga senapan papa. Taruh dimana ya enaknya, oh kamar kosong di belakang aja. Sekarang tempat itu jadi penyimpanan monster gue!"
"Dilakukan!"
Embun tersenyum puas melihat senjata dan Lutlutnya menghilang. Dia akan membunuh Lutlut nanti dengan senjata itu. Sekarang dis perlu mandi karena tubuhnya sudah penuh dengan aroma Lutlut. Tubuh Embun berbalik dan menemukan banyak orang yang tengah menatapnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Gue OverPower? ( END )
FantasyAku berada di dalam novel menjadi seorang antagonis. Bukankah aku sudah menyelesaikan seluruh alur dalam cerita ini? Tapi kenapa aku tidak kembali juga? Aku ingin kembali. 3... 2... 1... Sistem game di mulai! "Apa ini?"