23. Bencana

157 25 0
                                    

-ALANDAR-


Jumat, 20 April 2029

Satu bulan lebih berlalu, kondisi Haidar sudah membaik tapi tak di perbolehkan keluar rumah sakit oleh para petugas rumah sakit. Haidar juga ingin tau keadaan Androe yang ia tugaskan untuk menolong Zua. Sudah satu bulan lebih Haidar tidak mendapat kabar dari Androe.

Handphonenya dan barang barang miliknya tertinggal di rumah sakit sebelumnya.

Parahnya lagi, dia seperti di penjara oleh Androe. Semua pintu dan jendela di tutup rapat berpin, makanan dan minuman di kirim melalui jendela kecil yang sengaja di buat untuk situasi seperti ini.

Sudah cukup lama dia tak melihat suasana di luar. Dia tidak tahu kondisi keluarganya pasca berita kehilangannya. Dia tidak tahu kondisi kedua saudara saudarinya. Dia tidak tahu kondisi perusahaan, panti dan gengnya.

"Androe bener bener keterlaluan!" geramnya.

Tak lama kemudian pintu terbuka. Terlihat asap tipis memasuki sela sela pintu. Saat terbuka terlihatlah seorang pemuda berpakaian serba putih yang menunduk memberi penghormatan pada Haidar.

"Professor di perbolehkan keluar" ucapnya

Seseorang itu mendekat ke Haidar dan memberi sebuah amplop coklat berlogo sebuah logo komunitas asing.

Haidar masih tak mengerti dengan semuanya. Ia lantas membuka amplop tersebut dan ada secarik kertas yang di lipat rapi.

Haidar membuka dan membaca isi kertas tersebut.


KOMUNITAS EDELWISH ESTV

Nomor : 001/RPP/KEDELWISH/I/2029
Lampiran : 1 lembar
Prihal : Permohonan datang

Kepada Yth.
Professor Alandar Pasha

Assalamualaikum Wr. Wb.
Salam sejahtera.

Di karenakan situasi saat ini yang sangat tidak kondusif terlebih semakin memburuknya kondisi suhu bumi yang meningkat drastis. Kami para ilmuan mengadakan pertemuan penting terrahasia yang di laksanakan pada :

Hari : Sabtu
Tanggal : 20 April 2029
Waktu : 19.00-21.00 WIB
Tempat : Aula ESTV yang bertempat di bawah pusat Jakarta, Jln. Paripoerna no.789

Kami sangat memohon atas kedatangan Anda pada pertemuan tersebut.

Demikian,

Terima kasih

Wassalamualaikum Wr. Wb.

Sampai bertemu di ESTV, Alandar..

Jakarta, 19 April 2029
Ketua komunitas

PROF. DR. ENSHI, M.Si., M.Fil.

"Kenapa? Apa yang terjadi di luar?" tanya Haidar dengan raut cemas pada seorang dokter yang masih berdiri di ambang pintu

"Anda akan melihatnya sendiri nanti. Ayo, saya akan mengantar anda ke lokasi" ucap dokter tersebut

Haidar yang masih diam membisu hanya menurut saat di giring beberapa petugas rumah sakit dan dokter tadi untuk memasuki sebuah mobil mewah.

AlandarTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang