-
Mahasiswa baru itu melenggang masuk dengan memakai baju putih celana hitam dan menyandang tas ransel. Tanpa atribut ospek. Tanpa wajah takut. Apalagi wajah berdosa.
Wanda, ketua komisi disiplin, langsung nyengir. Aku tahu maba itu bakal jadi sasaran empuk Wanda untuk dimarahi.
"Sini kamu!" panggil Wanda pada si maba. Si maba menurut. Dia mendekati Wanda tak gentar.
"Ada apa, Kak? Saya belum telat kan?" tanya si maba setelah melihat jam di pergelangan tangan kirinya.
"Kenapa kamu nggak pake atribut yang kemaren udah disebutin pas technical meeting? Kamu nggak pake name tag, nggak pake topi warna-warni dari plastik, nggak pake rompi dari kantong kresek. Kamu mau dihukum?" Wanda sudah memasang wajah galak.
"Oh, itu, Kak." Maba itu tersenyum. "Saya memang tidak mau memakai atribut itu. Atribut yang susah payah kalian susun biar bisa menghukum maba karena mereka bakal susah nyarinya kan? Saya memang menolak itu makanya saya nggak mau pakai."
Wanda langsung mengernyit. Wajahnya mulai berang.
"Kamu berani ngelawan senior kamu?"
"Maaf, Kak, saya bukan mau melawan Kakak atau senior-senior lain di kampus. Saya cuma mau melawan kebodohan bernama ospek ini. Ospek itu sebenarnya apa? Kenapa setiap tahunnya maba disuruh memakai atribut ini itu yang aneh-aneh? Bahkan kalian memberi kami nama julukan yang artinya jelek sekali dan bahkan diingat sampai kami lulus kuliah. Padahal nama kami yang diberikan orang tua artinya bagus dan berharap jadi doa. Kenapa kalian mengubah itu?"
"Itu biar kalian disiplin lah!"
"Kalau memang kalian sebagai senior mau memberikan kedisiplinan, kenapa nggak ngasih kita pelatihan dasar kepemimpinan? Sepertinya itu lebih bermanfaat. Atau kalian ngundang salah seorang marinir TNI untuk melatih kita biar kita bisa mencontoh kedisiplinan para tentara itu. Atau ngasih general lecture tentang sesuatu yang lebih bermanfaat? Enterpreneurship misalnya."
Wanda langsung cengok. Si maba malah menggunakan kesempatan itu untuk duduk di sisi lapangan tempat maba lain berbaris.
Skakmat!
-
KAMU SEDANG MEMBACA
Mini Stories: Part Two [COMPLETED]
De TodoMari ngopi Akan kuceritakan cerita-cerita yang kudengar dari mereka sekali lagi Sekuel Mini Stories