Ada apa dengannya? Dia benar-benar aneh hari ini.
.....Dua pasang pria dan wanita itu baru saja menyelesaikan sesi jalan-jalan mereka di Taman Kastil Shuri yang merupakan salah satu warisan budaya dunia di Okinawa. Jisoo mendengus kesal karena sejak keluar dari hotel, Hayi selalu menempel seperti perangko pada Hanbin. Dan lebih menyebalkan lagi karena pria itu tampak tidak mempermasalahkan hal tersebut.
Jisoo berjalan beberapa meter di belakang dua manusia tadi. Bibirnya sudah komat-kamit saking jengkelnya. Sementara di sampingnya Eunwoo tampak biasa saja melihat kedekatan Hanbin dan Hayi. Tapi tunggu dulu...
"Apa ada sesuatu, Jisoo-ssi?" tanya Eunwoo penasaran karena Jisoo tiba-tiba menghentikan langkah kakinya. Pria itu tampak kebingungan apalagi wanita disampingnya tidak memberi respon pada ucapannya barusan.
"Untuk apa aku merasa kesal dengan kedekatan Hanbin dan wanita genit itu? Ya... dia memang suamiku. Tapi bukannya kami tidak memiliki perasaan satu sama lain. Lalu perasaan apa sebenarnya ini?" Jisoo hanya sibuk dengan pikirannya sendiri.
"Tuan dan Nona... apa Anda ingin mencoba berfoto dengan memakai Ryuso ini?"
Saat wanita itu sibuk melamun, tiba-tiba seorang pria jepang menawari mereka untuk berfoto menggunakan kimono khas Okinawa. Meskipun pria itu orang asli Jepang, tapi ternyata ia bisa berbahasa Korea dengan cukup baik.
Eunwoo sepertinya tertarik dengan tawaran pria tersebut.
"Jisoo-ssi, apa kau mau mencobanya?" tanya Eunwoo kembali beralih fokus pada wanita disampingnya. Namun Jisoo masih diam saja. Pria itu menggelengkan kepala heran. Tanpa persetujuan Jisoo, ia langsung meraih pergelangan tangannya dan membawa wanita itu ke sisi jalan.
"Kami akan mencobanya." ujar Eunwoo pada pria Jepang tadi. Pria itu tampak tersenyum setelah mendengar tawarannya diterima. Ia mengambil sepasang kimono pria dan wanita, kemudian memberikannya pada Eunwoo.
"Ini untukmu." Jisoo melebarkan matanya saat pria itu tiba-tiba memberikan sebuah kimono padanya.
"Apa ini?" tanya Jisoo tak mengerti.
"Cobalah... dan kita akan mengambil foto. Anggap saja kenang-kenangan selama kita di Okinawa." jelas Eunwoo seraya tersenyum. Itu adalah pertama kalinya Jisoo melihat pria itu tersenyum sedemikian manis.
Jisoo berpikir sejenak. Tapi sepertinya tidak ada salahnya mencoba. Toh Hanbin dan Hayi juga sudah hilang entah kemana. Disana tinggal dirinya dan Eunwoo saja. Masa bodoh dengan pria bernama Kim Hanbin itu.
"Silahkan ganti pakaian di sebelah sini." ucap pria Jepang tadi sambil menunjuk tempat ganti yang sudah disiapkan untuk para pengunjung. Eunwoo dan Jisoo segera memakai kimono masing-masing.
Setelah siap dengan penampilan ala Dinasti Ryukyu, mereka langsung menempatkan diri untuk pengambilan foto. Berbagai pose dicoba oleh Jisoo dan Eunwoo. Mulai dari foto sendiri-sendiri kemudian dilanjut foto bersama dalam berbagai gaya. Sesekali mereka tertawa melihat pose gila masing-masing. Mereka berdua tampak sangat menikmati sesi pemotretan itu.
"Arigatou gozaimasu..." ucap Eunwoo dan Jisoo seraya membungkukkan badan. Mereka melanjutkan jalan-jalannya sambil melihat-lihat hasil foto tadi. Tawa renyah keduanya terus menghiasi perjalanan mereka.
Hingga tanpa sadar sudah ada sepasang manusia yang sejak tadi menunggu mereka di ujung jalan. Hanbin melemparkan tatapan tak suka ke arah Eunwoo yang terlihat tengah tertawa bersama istrinya. Ia bahkan belum pernah melihat Jisoo tertawa selepas itu.
YOU ARE READING
✔ Beauty & The Jerk
Fanfiction[BINSOO STORY] Jisoo selalu kesulitan menggambarkan sosok Hanbin. Kesempurnaannya terbungkus rapi hingga membuat siapa saja yang melihat tak akan menyangka jika pria itu menyimpan kotak hitam didalam rongga hatinya. Bahkan ikatan pernikahan tak mamp...